Kemudian ada Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak (Khofifah-Emil) nomor urut 2 didukung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, yang terdiri dari 15 partai politik.
Dan Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta (Risma-Gus Hans) nomor urut 3 mendapatkan dukungan dari PDI Perjuangan, Partai Hanura, dan Partai Ummat.
Ketiganya dikenal memiliki basis massa yang kuat, namun hasil sementara menunjukkan pasangan Khofifah-Emil unggul signifikan.
Aturan Siaran Hasil Quick Count
Sesuai putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 24/PUU-XVII/2019, hasil quick count hanya boleh disiarkan dua jam setelah pemungutan suara selesai di wilayah Indonesia bagian barat. Oleh karena itu, hasil sementara mulai dirilis pada pukul 15.00 WIB.
Sementara hasil quick count memberikan gambaran awal, pengumuman resmi akan dilakukan oleh KPU melalui proses real count yang bersifat berjenjang dan lebih memakan waktu. Hasil akhir Pilkada Jatim 2024 diperkirakan baru dapat diketahui pada 16 Desember 2024, setelah rekapitulasi selesai.
Selain Jawa Timur, Pilkada serentak 2024 juga digelar di 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota di seluruh Indonesia. Perhelatan ini menjadi salah satu momen demokrasi terbesar yang diikuti jutaan masyarakat untuk memilih pemimpin daerah masing-masing.
Cara Memantau Hasil Pilkada
Bagi Anda yang ingin memantau perkembangan hasil Pilkada, berikut tautan resmi untuk hasil Quick Count dan Real Count:
– Quick Count:
• Indikator Politik Indonesia
• Poltracking Indonesia
– Real Count KPU:
• Situs resmi KPU: pilkada2024.kpu.go.id
• YouTube KPU RI: YouTube KPU RI.