Ingin Pake Masker Wajah? Ini Tips Mencari Merek yang Aman

ilustrasi masker wajah

EDITOR.ID, Jakarta,- Kaum wanita selalu ingin menjaga penampilannya. Terutama kulit wajah. Biasanya mereka rutin merawat kulit wajah dengan berbagai produk kosmetik agar kulit tampak segar dan glowing atau cerah. Salah satu perawatan wajah yang simpel dan murah adalah menggunakan masker wajah.

Namun, sebelum menggunakan masker kecantikan ada hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya, yaitu konsumen harus mengetahui apakah masker tersebut sudah mendapat izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) atau tidak.

Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi dari zat-zat berbahaya yang terkandung dalam masker organik yang belum mendapatkan izin BPOM.

Melansir dari laman indonesiabaik.id, BPOM menyebutkan sudah ada 63 produk masker organik yang telah terdaftar atau berizin dari BPOM.

Tujuan dari masker organik yang terdaftar di BPOM ini agar masyarakat bisa lebih mewaspadai produk yang tidak berizin dari BPOM yang dapat mengganggu kesehatan. Lalu, bagaimana cara mengetahui bahwa masker tersebut sudah mendapatkan izin BPOM?

Berikut ini cara cek masker organik yang sudah terdaftar atau belum dari BPOM :

1. Cek Kondisi

Sebelum membeli atau mengonsumsi produk kosmetika berbentuk masker organik, pembeli wajib melakukan cek kondisi kemasan, label, izin, dan tanggal kadaluwarsa. Caranya yaitu :

  • Cek kondisi Kemasan, pastikan masih dalam kondisi baik, tidak terdapat cacat atau kerusakan pada kemasannya
  • Cek Label, baca informasi pada label kemasan dengan seksama
  • Cek Izin edar Badan POM, setiap produk obat dan makanan termasuk kosmetika yang beredar di Indonesia harus melalui pengawasan Badan POM terlebih dahulu dan memperoleh izin edar dari BPOM
  • Cek Kedaluwarsa, pastikan produk belum melewati masa kedaluwarsa yang tertera pada kemasan

2. Cek di Situs cekbpom.pom.go.id

  • Buka situs cekbpom.pom.go.id
  • Klik kotak “Nomor Registrasi”
  • Tuliskan nomor registrasi pada kotak di sampingnya,
  • Klik Cari
  • Nantinya halaman akan menampilkan secara lengkap Nomor Registrasi, Produk, dan Pendaftar dalam bentuk tabel.

Bagi yang ingin membeli masker, alangkah baiknya dicek terlebih dahulu seperti cara di atas. Selamat mencoba! (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: