Gaduh di Medsos Penampakan Istana IKN Mirip Kelelawar dan Seram, Ini Pembelaan Menteri Basuki

Basuki pun memastikan bahwa sayap Istana Garuda IKN sudah sesuai dengan desain awal Nyoman Nuarta yang berwarna cerah. Hal itu sebagaimana rancangan awal yang didesain Nyoman Nuarta selaku perancang Istana Garuda.

Istana Ibukota Nusantara

Bilah garuda sebanyak 4.650 akhirnya sudah terpasang secara keseluruhan dengan pengerjaan terakhir berada di Sayap Barat Selubung Garuda.

Setelah bilah terakhir sudah terpasang, maka otomatis Kantor Presiden akan disiapkan untuk bisa digunakan dalam waktu dekat.

Diberitakan sebelumnya, Kementerian PUPR memastikan kesiapan Istana Presiden hingga Istana Garuda atau kantor Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjelang penyelenggaraan sidang kabinet pedana di IKN.

Ketua Satuan Tugas (Satgas) Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis H. Sumadilaga menyebut, distribusi air hingga listrik di Istana dan Kantor Presiden dipastikan aman.

“Ya, sudah kita siapkan keduanya Istana Presiden dan Istana Garuda, insyaallah siap [untuk pelaksanaan sidang kabinet],” tuturnya kepada Bisnis, Selasa (6/8/2024).

Dalam laporannya, sidang kabinet perdana di IKN itu bakal digelar pada pekan depan tepatnya pada 12 Agustus 2024. Pihak Istana sempat menyampaikan bahwa seluruh menteri kabinet Jokowi bakal menghadiri agenda tersebut.

Adapun proses pemasangan dari bilah sayap garuda di Kantor Presiden di IKN ini memerlukan waktu selama hampir empat bulan. Pemasangan bilah sayap garuda ini dimulai pertama kali oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 17 September 2023 lalu.

Seniman asal Bali yang memiliki gallery di Bandung Jawa Barat, I Nyoman Nuarta menjadi penanggung jawab di balik design sayap garuda ini.

Setelah proses pengerjaan bilah garuda ini selesai, maka keseluruhan proses pengerjaan IKN akan dihentikan untuk sementara waktu menyambut pelaksanaan upacara kenegaraan di IKN 17 Agustus 2024 mendatang. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: