Anies Tak Terbendung, Duel Duo Trah UGM Kian Sengit

Anies dan Ganjar adalah duo Alumni Trah UGM. Anies Baswedan adalah jebolan Fakultas Ekonomi UGM. Sedangkan Ganjar Pranowo adalah jebolan Fakultas Hukum UGM. Kedua sama-sama Alumni UGM. Namun keduanya saat ini sedang bersaing ketat untuk mendapatkan dukungan dari partai politik dan publik terkait peluangnya untuk menjadi Calon Presiden 2024.

Hal itu, kata Ade, terjadi karena dibanding dua bulan sebelumnya Anies mengalami peningkatan cukup besar sekitar 6 persen. Di sisi lain Ganjar sedikit melemah sekitar 2 persen. Dan Prabowo menurun cukup tajam sekitar 5 persen.

“Data ini tentu membuat gembira para pendukung Anies. Dan merupakan peringatan serius bagi kubu Ganjar,” tambahnya.

“Kenaikan dukungan terhadap Anies sebesar 6 persen adalah peningkatan yang sangat signifikan. Kalau survei dilakukan pada Januari saya tidak akan heran kalau suara Anies sudah melampaui Ganjar,” tandasnya.

Relawan Ganjar Harus Makin Kerja Keras

Sementara peneliti Indonesia Public Watch Integrity (IPWI) Asri Hadi mengatakan, semakin tak terbendungnya Anies dalam menggarap konstituante menjadi pelajaran berharga dan evaluasi bagi para Relawan Ganjar Pranowo di berbagai daerah di tanah air.

“Artinya janji massa Relawan Ganjar dalam berbagai deklarasi yang hampir tiap hari saya baca di banyak dimuat media massa itu, apakah memang wujud nyata atau hanya retorika. Apakah mereka itu konsisten mendukung Ganjar luar dalam, ikhlas bekerja tanpa imbalan apapun,” ujar Asri Hadi.

Artinya, menurut Asri Hadi, kalau memang relawan Ganjar itu nyata, mereka harus bergerak cepat membangun simpul-simpul dukungan untuk menahan laju pergerakan pendukung Anies yang makin massif bergerak dalam bentuk kumpulan-kumpulan kecil.

“Jadi harus bergerak lebih militan dari massa pendukung Anies, kecuali relawan itu tak murni lagi atau hanya rekayasa,” papar Alumni Monash University Australia ini.

Padahal, lanjut Asri Hadi, lebih terbuka dan mudah bagi pendukung Ganjar untuk bergerak di lapangan mengumpulkan massa dan menggelar sosialisasi sosok Ganjar dan kinerjanya.

“Itu yang harus dilakukan pendukung pak Ganjar, karena pak Ganjar sendiri gerakannya terbatas, beliau nggak mungkin bisa melakukan “kampanye” selama ia masih menjabat Gubernur Jawa Tengah, beda dengan Anies yang “bebas” sudah bukan pejabat atau penyelenggara negara, maka dia bebas bergerak kemanapun menemui massa,” kata Asri Hadi.

Relawan Disindir Juga Keliling Daerah dan Promosiin Ganjar

Sementara itu mantan politisi Partai Golkar, Andi Sinulingga menyindir relawan Ganjar yang jauh hari deklarasi sebelum Anies.

Andi Sinulingga mengatakan, relawan Ganjar telah lama keliling daerah untuk mempromosikan Ganjar. Begitu pun dengan Ganjar sendiri.

“Sepertinya benar apa yang dikatakan bujanda, bis dipukuli konslet. Bukannya yang deklarasi jauh-jauh hari itu adalah para pendukung Ganjar, relawan Ganjarisnya juga keliling-keliling daerah promosiin Ganjar dengan acara panggung yang mewah, dan Ganjar pun sudah keliling daerah sejak setahun lalu,” ungkapnya kemarin.

Safari Politik Anies Baswesan Sukses Rangkul Tokoh Daerah

Anies Baswedan benar-benar memanfaatkan posisi bebas dari jabatan apapun. Kebebasan itu dimanfaatkan Anies untuk keliling daerah menjumpai sejumlah tokoh daerah dan mencari dukungan demi dukungan. Nyaris tiap hari tanpa kenal lelah Anies turun ke daerah menjumpai banyak massa dan tokoh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: