EDITOR.ID, Bandung – Menyambut antusias pengunjung yang datang saat libur lebaran, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Utara bersinergi dengan sejumlah pihak untuk melayani kunjungan ke wisata Geger Bintang Matahari. Hal ini diungkapkan Asper Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lembang Susanto saat ditemui di Geger Bintang Matahari, Jumat (6/5).
Susanto mengatakan berdasarkan jumlah kunjungan ke wisata Geger Bintang Matahari saat masa liburan meningkat. Pihaknya bersinergi dengan sejumlah pihak agar pelayanan keamanan dan kenyamanan pengunjung terjaga.
?Untuk pengamanan kita bekerjasama dengan Polhut, dibantu Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) setempat dan Saka Wanabakti Kota Bandung, dan lainnya,? katanya.
Petugas Pengelola Wisata Geger Bintang Matahari Iwan menerangkan pada hari pertama dan kedua libur lebaran, wisata Geger Bintang Matahari memang belum banyak dikunjungi wisatawan yang camping. Sebab, kemungkinan sebagian besar pengunjung masih sibuk dengan keluarga.
?Pada hari-hari berikutnya, pengunjung yang camping berangsur naik. Harapannya, disisa libur lebaran ini jumlah kunjungan bisa naik,? harapnya.
Sementara itu, salah satu pengunjung asal Bekasi Yanti menyatakan pada libur lebaran ini ia datang bersama keluarga ke Geger Bintang Matahari. Salah satu alasannya agar bisa botram sambil melihat pemandangan yang indah.
?Meskipun harus macet-macetan, tapi setelah sampai di lokasi semuanya terbayarkan, objek wisata Geger Bintang Matahari ini merupakan lokasi favorit wisata camping? tutupnya.