Jenderal Ahwil Luthan Terima Medali Kepeloporan dari Negara

Komjen Pol Purn Ahwil Luthan (ist)

EDITOR.ID, Jakarta,- Memperingati Hari Kemerdekaan ke-74 Republik Indonesia, Presiden Joko Widodo menganugerahkan tanda kehormatan dan penghargaan pada beberapa tokoh nasional di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Kamis (13/8/2020).

Upacara Penganugerahan Bintang Jasa dari Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta (BPMI Setpres)

Salah satu penerima medali kehormatan adalah Komjen. Pol.(Purn.) Drs. Ahwil Luthan, SH, MBA, MM.

Penggiat Anti Narkoba Asri Hadi menyampaikan ucapan Selamat dan Sukses atas anugerah Medali Kepeloporan yang disematkan Presiden Jokowi kepada Komjen Pol Ahwil Luthan.

“Beliau saya kenal sejak lama memang sosok jenderal yang bersih, lurus, berintegritas dan ahli soal mengelola dan memanajemen sumber daya,” ujar Asri Hadi yang dikenal sebagai sahabat Jenderal Ahwil Luthan sejak tahun 2000an.

Pemberian Anugerah Bintang Mahaputra dan Bintang Jasa Pada Sejumlah Tokoh Nasional Berjasa (BPMI Setpres RI)

Menurut Asri Hadi, dia mengenal Ahwil Luthan sebagai polisi yang berdisiplin tinggi dan memberikan tenaga dan pikirannya untuk membangun bangsa ini. “Beliau tidak pernah kenal lelah dan berhenti untuk mengabdi kepada negara,” ujar Dosen Senior IPDN ini.

Komjen Pol Purn Ahwil Luthan dikenal sebagai sosok yang banyak berjasa dalam pencegahan peredaran Narkoba dan pengabdian ilmunya untuk bangsa dan negara sangat besar. Oleh karena itu Presiden Jokowi memberikan anugerah medali kehormatan Pelopor kepada Jenderal Ahwil Luthan.

Komjen Pol Purn Ahwil Luthan adalah seorang Perwira Tinggi Polri yang sejak Oktober 2002 hingga November 2005 menjabat sebagai Duta Besar RI untuk negara Meksiko, merangkap Panama, Honduras dan Costa Rica.

Pria kelahiran di Pematang Siantar, Sumatra Utara, 1 Juni 1947 ini termasuk seorang polisi yang memiliki karier luar biasa dalam polri ia pernah menjabat Sekretaris NCB-Interpol Indonesia, Gubernur PTIK, Kepala BNN, Irwasum Polri hingga pernah menjabat sebagai Sekretaris Jendral Polri. Ahwil Luthan juga pernah menjadi calon kuat kapolri pada tahun 2001.

Mantan Kepala BNN ini sekarang aktif membantu BNN sebagai Pimpinan Staf Ahli.

Ahwil Luthan memang bukan seorang diplomat karier. Ia seorang Komjen yang sebelumnya berkantor di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo 3, Kebayoran Baru, Jakarta, yang menapak karier dari bawah setapak demi setapak dengan penuh ketekunan mengabdi kepada negara hingga ke posisi yang ia sendiri tidak pernah bayangkan.

Cerita sepak terjang pengabdian dan perjuangan Ahwil Luthan bisa dilihat dalam bukunya berjudul “Dari Jalan Trunojoyo 3 ke Calle Julio Verne 27”, karena kantor Kedutaan Besar RI di Mexico City terletak di Calle Julio Verne no.27, Polanco, Mexico City.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: