Malam Ini Prabowo Panggil dan Umumkan Susunan Anggota Kabinet, Calon Menteri Berdatangan ke Istana

Ketua Umum Perhimpunan Advokat Indonesia Otto Hasibuan mengatakan dirinya diundang Presiden di Istana Negara untuk pengumuman calon menteri.

Tangkapan layar - Presiden RI Prabowo Subianto saat berpidato usai pelantikan di Jakarta, Minggu. (20/10/2024). ANTARA/Youtube Sekretariat Presiden/pri.

Jakarta, EDITOR.ID,- Presiden Prabowo Subianto memanggil para calon menteri dan wakil menteri kabinet periode 2024-2029 ke Istana Merdeka, Jakarta, Minggu malam, untuk diumumkan kepada publik.

Sejumlah calon menteri sudah berdatangan di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. Diantaranya terlihat Yusril Ihza Mahendra, Sri Mulyani Indrawati, Muhaimin Iskandar, dan sejumlah tokoh lainnya.

Nama-nama menteri lama juga mulai berdatangan yakni Airlangga Hartarto, Erick Thohir, Andi Amran Sulaiman, Budi Arie Setiadi, hingga Zulkifi Hasan.

Ketua Umum Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Otto Hasibuan mengatakan dirinya diundang Presiden di Istana Negara untuk pengumuman calon menteri.

“Saya diundang, Presiden Prabowo akan mengumumkan susunan kabinetnya,” katanya.

Di lokasi yang sama, Sekretaris PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti sekaligus calon kuat Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah juga hadir ke Istana Kepresidenan Jakarta.

“Sepertinya begitu,” kata Abdul Mu’ti saat ditanya apakah kedatangannya ke Istana Jakarta karena agenda pengumuman menteri.

Selain Otto dan Abdul Mu’ti juga tampak hadir politikus dan aktivis Indonesia Viva Yoga Mauladi, tokoh agrobisnis Widiyanti Putri Wardhana, guru besar hukum ST Burhanuddin.

Sementara itu politikus muda Partai Golkar Dito Ariotedjo juga sudah terlihat tiba di Istana Negara jelang pengumuman kabinet Prabowo-Gibran. Dito diisukan tetap menjabat Menpora. Dito menyebut dirinya masih menjadi menteri termuda.

“Saya masih menteri termuda sih yang pasti ya,” kata Dito saat tiba di Istana Negara, Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Dito belum mau menyebut posisi mana dia ditempatkan. “Belum tahu saya,” ujarnya.

Presiden Prabowo diagendakan akan mengumumkan menteri dan wakil menteri terpilih pada malam ini sekitar pukul 20.30 WIB. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: