Ganjar Datang Surabaya Membara! Lautan Manusia Merah Total, Takjub

Lautan Manusia Memenuhi Jalan di Surabaya Ingin Mengantar Ganjar Pranowo Mengunjungi Sejumlah Situs Sejarah di Surabaya, Rumah Bung Karno hingga Indekos HOS Cokroaminoto

Ribuan Warga Surabaya Tumplek Bleg Merangsek Mendekati Ganjar Pranowo yang sedang berkunjung ke Surabaya Foto Ist

Surabaya, EDITOR.ID, Surabaya benar-benar kota basis pendukung kuat sosok Ganjar Pranowo. Calon Presiden 2024 yang diusung PDI Perjuangan dan PPP itu disambut lautan manusia saat datang ke kota Pahlawan. Magnet atau daya pesona Ganjar Pranowo memotivasi ribuan warga masyarakat melangkahkan kaki menuju pusat kota Surabaya. Sejak pagi hari mereka sudah berduyun-duyun mendatangi lokasi pertemuan Ganjar dengan rakyat Surabaya di Balai Pemuda.

Surabaya Membara…. Surabaya dibuat merah total! Terharu dan takjub melihat lautan manusia tumpah ruah di jalan. Sejumlah jalan utama kota Surabaya sebagian terpaksa ditutup karena tak menampung warga yang membanjiri jalan Pemuda, Jalan depan balai kota warga memenuhi semua ruas jalan.

Hari ini Ganjar Pranowo menyapa rakyat Surabaya sekaligus menghadiri halalbihalal di Balai Pemuda Surabaya dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pahlawan. Gubernur Jawa Tengah yang telah resmi ditetapkan sebagai Calon Presiden itu diarak lautan manusia.

Di momen halalbihalal itulah Ganjar bersilaturahmi dengan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.

Ribuan warga masyarakat berdatangan dari berbagai sudut kota Pahlawan memenuhi jalan-jalan sekitar tempat pertemuan Ganjar dengan warga di Balai Pemuda, Surabaya. Tidak hanya warga saja yang antusias menghadiri kegiatan itu, para UMKM Surabaya hingga kader PDIP juga turut menyemarakkan momen itu.

Ganjar datang bersama istri, Siti Atikoh, didampingi Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan beberapa pejabat, dan petugas partai menyapa masyarakat dari atas panggung. Gubernur Jawa Tengah itu mengaku baru pertama kali ini hadir di tengah masyarakat Surabaya yang sebegitu banyaknya.

Ganjar bertemu dengan para pelaku UMKM di Surabaya yang kebetulan sedang mengikuti acara pameran di tempat yang sama.

Setiba di lokasi, Ganjar langsung menjadi rebutan ribuan warga yang ingin swafoto (selfie) hingga bersalaman. “Pak Ganjar! Pak Presiden!,” kata warga saling bersahutan memanggil nama Ganjar.

Ganjar pun berusaha menjawab sambutan hangat masyarakat dengan bersalaman hingga melambaikan tangan. Tak sedikit yang ia layani untuk selfie.

Setiba di atas panggung, Ganjar menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat warga Kota Pahlawan. “Alhamdulillah bisa bersilaturahmi kembali dengan warga Jawa Timur, khususnya warga Surabaya,” seru Ganjar kepada warga Surabaya di Balai Pemuda, Sabtu (6/4/2023).

“Sekarang saya sama istri saya ingin menyapa warga Surabaya, siapa yang jago buat Soto Lamongan? Siapa yang jago buat kue?,” tambah Ganjar dari atas panggung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: