Jakarta, EDITOR.ID,- Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan yang baru saja gagal memenangi Pilpres mendatangi markas Partai NasDem di Gondangdia, Jakarta. Anies kabarnya diundang buka puasa bersama bareng Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di NasDem Tower. Anies tiba disambut elite NasDem, Jumat (22/3/2024).
Anies tiba di NasDem Tower pukul 17.48 WIB. Kedatangan Anies disambut Ketua DPP Partai NasDem, Sugeng Suparwoto. Anies datang mengenakan pakaian muslim putih lengkap dengan peci hitam. Setibanya di lokasi, Anies langsung masuk ke dalam gedung NasDem Tower.
Suasana Markas NasDem itu juga sedikit berbeda saat partai pengusung Anies itu menyambut kedatangan Ketum Gerindra Prabowo Subianto siang tadi.
Saat Prabowo tiba, ada karpet merah yang disiapkan. Surya Paloh juga menyambut langsung kedatangan Prabowo.
Kini, karpet merah itu tak lagi terlihat saat Anies datang ke NasDem Tower. Anies masuk ke NasDem tower melalui sisi kiri gedung.
Anies ikut buka suara soal pertemuan Surya Paloh dengan presiden terpilih, Prabowo Subianto, di NasDem Tower hari ini. Dia mengatakan pertemuan itu sebagai hal yang biasa.
Soal peluang bergabungnya NasDem ke koalisi Prabowo-Gibran usai Surya Paloh dan Prabowo Subianto bertemu hari ini, Anies belum mau menanggapinya. Ia mengatakan masih akan fokus dalam mengawal gugatan sengketa hasil pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK).
“Ya tidak ada obrolan yang khusus, kecuali yang disampaikan di media tadi. Kami masih terus konsentrasi untuk proses di MK dan itulah proses yang sedang kami kerjakan,” kata Anies di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Jumat (22/3/2024).
Anies mengatakan pertemuan Prabowo dan Surya Paloh hari ini bukan hal yang luar biasa. Dia menilai hal itu sebagai pertemuan lazim yang dilakukan dua tokoh poliitk.
“Iya, saya rasa itu sesuatu yang baik ketika ada tokoh seperti Pak Prabowo mau berkunjung lalu partai Nasdem sebagai tuan rumah menerima dan menyambut, ya sesuatu yang baik, sesuatu yang tidak ada yang luar biasa,” tutur Anies.
Menurut Anies, wacana pembahasan soal koalisi di pemerintahan baru masih panjang. Dia menyinggung soal presiden terpilih nantinya baru akan dilantik pada Oktober tahun ini.
“Jadi, perjalanan masih panjang, karena siapapun yang nanti terpilih itu pembentukan kabinet baru bulan Oktober, sekarang masih bulan Maret, Maret,” sambungnya.
Anies mengingatkan apa pun yang disampaikan saat ini masih sekedar spekulasi. Sebab, kata dia, untuk menentukan susunan kabinet masih memiliki waktu yang cukup panjang.
“Jadi apapun yang dikatakan hari ini semuanya sifatnya spekulatif, karena siapapun yang nanti terpilih akan dilantik, baru dilantik tanggal 20 Oktober dan baru bentuk kabinet sesudah dilantik. Jadi membicarakan itu sekarang itu masih panjang, masih panjang,” katanya.
Prabowo Bertemu Surya Paloh
Sebelumnya Prabowo bertemu Ketum NasDem Surya Paloh sore tadi di NasDem Tower. Prabowo disambut Surya Paloh langsung dan keduanya saling memeluk dan memberi salam hormat.