Jakarta, EDITOR.ID,- Timnas Indonesia U-17 dipastikan meraih satu tiket ke Final Piala Asia 2025 di Saudi Arabia. Skuad Garuda menjadi runner up terbaik kedua di kualifikasi Piala Asia U-17 setelah menahan imbang Australia 0-0. Laga Indonesia U-17 vs Australia U-17 berlangsung ketat. Kedua tim saling menyerang untuk bisa memenangi laga.
Namun hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, Indonesia hanya berbagi angka dengan Australia 0-0.
Pertandingan Indonesia dengan Australia bergulir di Stadion Abdullah Al Khalifa, Mishref, Minggu (27/10/2024).
Turun dengan kekuatan penuh di laga terakhir Grup G ini, tim besutan Nova Arianto masih kesulitan pada 10 menit awal paruh pertama dalam membongkar pertahanan Australia.
Meski sempat ditekan Australia, Timnas Indonesia mampu menebar ancaman. Peluang pertama didapatkan oleh Zahaby Gholy. Pada menit ke-13, melalui serangan balik yang cepat Zahaby Gholy nyaris mencetak gol.
Gholy melepaskan tembakan datar dari luar kotak penalti namun masih bisa dimentahkan oleh kiper Australia Jai Ajanovic.
Gholy kembali mendapatkan kesempatan yakni pada menit ke-15 tetapi tendangannya di dalam kotak penalti mampu ditahan oleh bek Australia.
Meski mendapat ancaman dari Garuda Asia, tak berarti Australia tak mampu menciptakan peluang emas. Empat menit kemudian, Australia nyaris unggul atas Indonesia, andai sepakan Nickolas Gustavo tidak dihalau oleh Fabio Azkairawan.
Pada menit ke-18 lagi-lagi Australia menciptakan peluang emas. Tembakan Quinn Macnicol nyaris membobol gawang Dafa Gasemi. Beruntung bola hanya membentur mistar gawang.
Pada menit ke-32 kiper Timnas Indonesia, Dafa Gasemi, berhasil melakukan penyelamatan gemilang. Berawal dari umpan Quinn yang berhasil melewati penjagaan pemain belakang Indonesia, bola berhasil diterima Anthony Stipe Didulica.
Didulica yang bergerak bebas dan tanpa pengawalan berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang Indonesia Dafa Al Gasemi. Penyerang Australia itu langsung melesatkan tembakan. Untungnya, Dafa mampu mengeblok tendangan Anthony dengan baik dan mengagalkan sepakan Didulica.
Empat menit berselang, gawang Indonesia kembali diancam oleh Didulica. Socceroos menyerang lewat sisi kanan, kemudian memasuki area penalti Garuda, Didulica yang mendapat bola langsung menembak, tapi tendangannya yang tak sempurna bisa ditangkap Dafa. Babak pertama tuntas dengan skor sama kuat tanpa gol.
Pada paruh kedua, Indonesia dan Australia tampil hati-hati. Pada menit ke-62, bek Daniel Alfrido mencoba peruntungan dengan melepaskan sepakan yang masih melambung di atas gawang Australia.