Piala Dunia 2022: Bekuk Qatar 2-0 Belanda Juara Grup A Lolos 16 Besar, Gakpo Kian Moncer

Striker Cody Gakpo makin moncer dalam Piala Dunia kali ini. Ia kembali menjebol gawang lawan dan menyumbang gol untuk Belanda saat menghajar Qatar. Pemain PSV Eindhoven ini mencetak gol indahnya di menit ke-27.  Pemain depan Belanda Frenkie de Jong melengkapi kemenangan Belanda dengan skor 2-0 usai mencetak gol di menit ke 49.

Namun, gol tersebut dianulir karena bola sebelum masuk ke gawang Qatar terlebih dahulu menyentuh Gakpo.

Skor 2-0 untuk kemenangan Belanda atas Qatar bertahan hingga wasit Bakary Gassama meniup peluit panjang.

Dengan hasil itu, Belanda lolos ke babak 16 besar dengan status sebagai juara Grup A. Juara EURO 1988 itu mengoleksi nilai tujuh dari hasil dua kali menang dan sekali imbang.

Nantinya Belanda akan ditemani oleh Senegal yang finis sebagai runner up Grup A seusai mengatasi perlawanan Ekuador dengan skor 2-1.

Bagi Qatar, kekalahan itu membenamkan ambisinya lolos ke babak 16 besar karena sebelumnya juga menelan pil pahit ketika kalah dari Ekuador dan Senegal. Tim asuhan Felix Sanchez itu tidak mengoleksi satu pun poin dan telah kebobolan tujuh gol dari tiga laga.(fifa)

Susunan pemain Belanda vs Qatar

Belanda (3-4-1-2): Andries Noppert; Jurrien Timber, Virgil van Dijk, Nathan Ake; Denzel Dumfries, Marten de Roon/Teun Koopmeiners (83), Frenkie de Jong/Kenneth Taylor (86), Daley Blind; Davy Klaassen/Steven Berghuis (66); Memphis Depay/Vincent Janssen (66), Cody Gakpo/Wout Weghorst (83)

Pelatih: Louis van Gaal

Qatar (5-3-2): Meshaal Barsham; Ismail Mohamad/Musab Kheder (85); Pedro Miguel, Boualem Khoukhi, Abdelkarim Hassan, Homam Ahmed; Hassan Al-Haydos/Ali Assadalla (65), Assim Madibo/Karim Boudiaf (65), Abdulaziz Hatem/Ahmed Alaaedin (85); Almoez Ali/Mohammed Muntari (65), Akram Afif

Pelatih: Felix Sanchez

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: