Pemain Belakang Kasih Bola ke Kosta Rika, Berakibat Fatal Jepang Kalah 0-1!

Jepang Kurung Pertahanan Kosta Rika dan 13 Kali Tembakan Tepat ke Gawang. Kosta Rika Hanya Satu Kali Menembak Bola ke Gawang Tapi Langsung Gol. Itupun Bola dikasih Pemain Belakang Jepang dan Mencetak Gol Tanpa Kawalan Pemain Belakang Jepang

Saat Jepang keasyikan menyerang, pada akhirnya Kosta Rika yang mampu unggul lebih dulu melalui tendangan Fuller seusai memanfaatkan umpan dari Yeltsin Tejeda pada menit ke-81 untuk keunggulan Los Ticos.

Kosta Rika Buka Peluang Lolos ke 16 Besar

Di sisa waktu babak kedua, Kosta Rika berhasil mempertahankan keunggulan sehingga membuat Jepang menelan kekalahan pertama mereka di ajang Piala Dunia 2022.

Kosta Rika yang pada matchday pertama dibantai Spanyol 0-7, kini punya kans lolos ke 16 Besar. Saat ini Kosta Rika berada di urutan ketiga dengan tiga poin, di bawah Spanyol (3), Jepang (3) dan di atas Jerman (0).

Spanyol dan Jerman akan bertemu melakoni matchday kedua grup Senin dini hari nanti.

Selanjutnya Kosta Rika akan menghadapi Jerman, Jumat (2/12/2022), sedangkan Jepang akan menjalani partai hidup mati kontra Spanyol di hari yang sama. Pertandingan matchday ketiga pada 2 Desember ini bakal sangat menentukan posisi akhir Grup E. (antara)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: