Jakarta – Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah Irjen Pol Dr. H. Rycko Amelza Dahniel, M.Si mengikuti Rapat Pimpinan (Rapim) Kementerian Pertahanan TNI-Polri di Gedung Kementerian Pertahanan, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (23/1).
Rapim tersebut dihadiri Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menkopohulkam Mahfud MD, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si., dan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., serta Pejabat Utama Mabes Polri dan TNI.
Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo hadir memberikan pengarahan kepada seluruh personel TNI-Polri yang hadir.
Beliau menegaskan kepada seluruh personel TNI-Polri untuk berkomitmen menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesai (NKRI) saat memberikan arahan pada Rapat Pimpinan (Rapim) Kementerian Pertahanan TNI-Polri.
“Kedaulatan negara tak bisa ditawar atau dinegosiasikan,” tegas Ir. H. Joko Widodo. (dealova)