Jajak Pendapat Semua Lembaga Survei Unggulkan Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Sejumlah lembaga survei yang mengunggulkan Prabowo-Gibran akan memenangi persaingan Pilpres 2024 cukup satu putaran adalah Lembaga Survei Indonesia (LSI), Indikator Indonesia, ARCI dan LSN.

Paslon Capres Cawapres Nomor Urut 2 Prabowo_Gibran Saat Kampanye di GBK Hari Sabtu 10 Februari 2024 Foto Instagram @GibranRakabumingRaka

Survei dilakukan dalam periode 28 Januari hingga 4 Februari 2024 dalam periode di 38 Provinsi yang ada di seluruh Indonesia. Jumlah sampel dalam survei ini 1.200 responden.

Adapun penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling dengan toleransi kesalahan (margin of error–MoE) sekitar ±2,9% pada tingkat kepercayaan 95%.

Dalam survei Pilpres 2024, Prabowo-Gibran berada di peringkat pertama dengan 51,8 persen, sementara Anies-Muhaimin di posisi kedua dengan 24,1 persen serta Ganjar-Mahfud 19,6 persen. Burhanuddin menyebut selisih antara AMIN dan Ganjar-Mahfud tidak signifikan.

PSPS-UHAMKA: Prabowo Unggul

Warga Muhammadiyah condong mendukung capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. Ini berdasarkan survei terbaru Pusat Studi Politik dan Sosial Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka Jakarta (PSPS-UHAMKA) dan Pusat Studi Politik dan Transformasi Sosial (Puspolnas) UM Surabaya.

Survei yang dirilis bertajuk ‘Preferensi Politik, Gerakan Relawan Paslon dan Netralitas Aparatus Pemerintahan dalam Pemilu 2024’. Peneliti Utama PSPS UHAMKA Amirullah menyebut, Prabowo-Gibran unggul versi warga Muhammadiyah sebanyak 45,4 persen. Disusul Anis-Muhaimin 33,8 persen dan Ganjar-Mahfud 15,6 persen. Sedangkan sebanyak 6,2 persen warga Muhammadiyah belum menentukan pilihan di Pilpres 2024.

“Alasan warga Muhammadiyah memilih capres-cawapres karena program bagus 29,3 persen, merakyat 16,3 persen, mewakili aspirasi 14,3 persen diikuti alasan lainnya,” papar Amir dalam keterangannya di lantai 7, Gedung Teater UM Surabaya pada Jumat (9/2/2024).

Diketahui, sebaran relawan capres-cawapres yang dianggap fokus pada ceruk Muhammadiyah terhimpun menjadi beberapa kelompok, Pertama, pasangan Anis-Muhaimin dengan nama Relawan Garda Matahari dan Milennial untuk Perubahan (MU Perubahan).

Kedua, Pasangan Prabowo-Gibran dengan nama, Bergerak 1912, Relawan Matahari Pagi, Perempuan Muda Matahari dan Aliansi Muda Indonesia Maju (ALIMM). Ketiga, Pasangan Ganjar-Mahfud dengan nama Gerakan Persyarikatan Berkemajuan (GP Berkemajuan), Gerak Matahari, Relawan Gerakan Matahari (RGM) dan Ganjar Gaskeun Milenial Unity (GG-MU).

Berdasarkan data relawan tersebut, daya agresivitas jejak digital media online relawan Prabowo Gibran dengan nama Bergerak 1912 unggul dengan total 197, disusul Relawan Garda Matahari 165, Relawan Matahari Pagi 152, diikuti Gerakan Persyarikatan. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: