EDITOR.ID, Surabaya – Jajaran pengurus Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Jawa Timur resmi dilantik pada hari Senin (28/12/2020) di Islamic Center Surabaya.
Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua IPHI Pusat Ismet Hasan Putro dan dihadiri langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa yang juga menjadi Ketua Dewan Pembina IPHI Jatim.
Pada kesempatan ini, Ketua IPHI Jatim Emil Dardak mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Khofifah. Ia juga membeberkan rencana Jawa Timur menjadi tuan rumah acara besar IPHI pusat di tahun depan.
“Terima kasih Bu Gubernur sudah berkenan menjadi Ketua Dewan Pembina. Insya Allah tahun depan Jawa Timur bisa menjadi tuan rumah lokasi Muktamar IPHI,” katanya.
Lebih lanjut, pria yang juga Wakil Gubernur Jawa Timur ini mengungkapkan cita-cita yang Ia miliki untuk mengembangkan IPHI Jawa Timur. Dirinya juga memiliki harapan besar terkait pengembangan vaksin COVID-19.
“Cita-cita kami ini bisa menggali potensi haji. Semoga kami bisa mengoptimalkan potensi dari haji. Kami juga berharap sekali pada vaksinasi. Diharapkan dengan vaksinasi bisa kembali menjadikan ibadah haji di tahun 2021 bisa dilakukan,” papar Emil.
Sementara itu, Ketua IPHI Pusat Ismet Hasan Putro pada acara kali ini mengatakan jika pihaknya bakal mengumpulkan para pengusaha haji. “Kami berniat mengumpulkan ribuan pengusaha haji di Indonesia untuk bisa membangkitkan ekonomi ummat, khususnya anggota IPHI ,” beber Ismet.
“IPHI juga berkomitmen terus meningkatkan konteks haji mabrur di setiap tahunnya,” lanjutnya.
Di sisi lain, pada kesempatan ini, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan jika Ia memiliki harapan besar kepada IPHI.
“Salah satunya adalah membangun ukhuwah islamiyah. Juga untuk membangun kesepahaman antar umat islam sehingga tidak ada miskomunikasi,” pungkas Khofifah. (Tim)