Bobby Borong Enam Partai Pengusung, Eddy Rahmayadi Terancam

Kini satu-satunya partai yang bisa mengusung calon diluar Bobby Nasution tinggal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Sementara lawan Bobby, Edy Rahmayadi yang juga petahana terancam tidak bisa maju lagi di Pilgub. Pasalnya, PDIP sebagai satu-satunya parpol yang sangat ia harapkan, bisa berubah pikiran yang tadinya kemungkinan akan mengusung Edy Rahmayadi berubah menjadi mendukung kadernya Nikson Nababan.

Calon Gubernur Sumut Bobby Nasution dan Edy Rahmayadi

Elektabilitas Nikson mengungguli Bobby Nasution dengan 25,3 persen, Edy Rahmayadi 20,4 persen, Musa Rajekshah 8,9 persen, Dedi Iskandar 6,1 persen.

Lalu, berdasarkan simulasi tiga nama dengan pertanyaan tertutup, Nikson meraih 32,2 persen, Bobby 28,4 persen dan Edy Rahmayadi 26,3 persen.

Survei ini menggunakan metodologi multistage random sampling dan melibatkan 1.880 responden yang diwawancarai secara tatap muka. Adapun pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Margin of error survei 2,26 persen.

Parpol pengusung Bobby Nasution

Berikut ini partai politik yang telah mendukung Bobby maju sebagai calon gubernur Sumut sebagaimana dilansir dari Tribunnews.

Golkar

Dukungan dari Golkar diberikan dengan penyerahan surat tugas dari Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto kepada Bobby pada 19 Juni 2024.

Golkar adalah pemilik kursi terbanyak di DPRD Sumatera Utara dengan 22 kursi.

Gerindra

Sekretaris DPD Gerindra Sumut Sugiat mengaku sangat senang dengan dukungan Golkar untuk Bobby.

Menurut Sugiat, dukungan Golkar menambah kans kemenangan Bobby di Pilgub Sumut.

“Kami sangat senang dan menambah semangat kami karena dukungan Golkar kepada kader Gerindra Muhammad Bobby Afif Nasution untuk maju di Pilgubsu 2024 dan semakin optimis bahwa dukungan Golkar ini akan menggenapkan peluang kemenangan Bobby pada Pilgubsu 2024,” kata Sugiat.

Adapun Bobby merupakan kader Gerindra setelah ia keluar dari PDIP. Di DPRD Sumatera Utara, Gerindra memiliki 13 kursi.

Nasdem

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyatakan mendukung Bobby di Pilgub Sumut.

Hal tersebut disampaikan ketika ditanya apakah NasDem sudah memutuskan mengusung tokoh untuk memperebutkan kursi Sumut 1 itu.

“Bobby kan,” kata Paloh di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (24/6). NasDem memiliki 12 kursi di DPRD Sumut.

PAN

PAN juga memberikan surat penugasan kepada Bobby untuk maju.

Di DPRD Sumut, PAN punya enam kursi.

Demokrat

Partai Demokrat telah menyatakan dukungan terhadap Bobby.

Demokrat memiliki lima kursi di DPRD Sumut.

PKB

Terbaru, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi mengeluarkan surat rekomendasi kepada Bobby.

Surat diserahkan langsung oleh Waketum PKB Jazilul Fawaid kepada Bobby di DPP PKB, Jakarta, Kamis (4/7).

Di DPRD Sumut, PKB memiliki empat kursi.

Dengan dukungan enam partai politik tersebut, Bobby sudah mengantongi 62 kursi dari 100 kursi DPRD Sumut.

Bobby telah memenuhi syarat untuk maju di pilgub. Syarat untuk dapat maju di Pilgub Sumut adalah 20 kursi sesuai dengan Pasal 40 Ayat (1) Undang-Undang Pilkada Nomor 10 Tahun 2016. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: