Tempat Karaoke Inul Vizta Manado Terbakar (www.manadoline.com)
Manado, EDITOR.iD, – Tempat karaoke Inul Vizta di Manado terbakar Minggu dinihari pukul 01.00 WITA. Ratusan pengunjung yang malam itu tengah asyik berkaraoke, mendadak panik dan berhamburan keluar. Yang mengenaskan pengunjung di lantai 3 terjebak dalam kobaran api hingga sebagian tewas tak terselamatkan. Dalam insiden ini 12 orang meninggal dunia terbakar api.
Pemadam kebakaran serta kepolisian berusaha mengevakuasi pengunjung yang berada di dalam. Sedikitnya 67 pengunjung dan pekerja karaoke mengalami luka-luka.
Penyebab kebakaran diduga adanya hubungan arus pendek (konsleting) listrik di lantai 2. Sayangnya tempat karaoke ini tidak dilengkapi alat pemadan kebakaran.
Pengunjung yang terjebak di lantai 3 ruang karaoke sempat membuka jendela dan berteriak minta tolong. Petugas kemudian memecahkan kaca untuk mengevakuasi para korban di dalam. Beberapa pengunjung terlihat panik oleh kepungan asap yang terjadi.
Dalam tragedi kebakaran maut yang baru pertama kali terjadi di tempat karaoke ini 12 pengunjung tewas.
Kedua belas jenazah dievakuasi dari dalam gedung Inul Vizta yang berada di Kawasan Megamas Manado menuju kamar mayat RSUP Kandou Malalayang Manado, Minggu.
Dari 12 jenazah yang dievakuasi, baru 9 jenazah yang telah berhasil diidentifikasi.
Jenazah yang berhasil teridentifikasi atas nama Sukardi (warga Kelurahan Wonasa tengah Lingkungan VI), Rendi Korompis (warga kompleks pasar segar Pall 2), Cici wono (Warga Desa tumani jaga IV kecamatan Tompaso baru Minsel), Riyani Walalangi (warga desa Tumani jaga IV Tompaso Baru Minsel).
Kemudian ada nama Rendy (Karyawan Kimia Farma Manado), Sinta Sajow (warga Desa Koka jaga I Kecamatan Tombulu Minahasa), Claudia Wowor (warga Desa Tamblang Tompaso Baru Minsel), Fredi Kalalo Karombasan Manado dan Yani Langi.