Benny Jabat Ketua Harian Kompolnas, Warga Kawanua Bangga

Laporan Wartawan EDITOR Sulawesi Utara Ferry Rende

EDITOR.ID, Manado,– Kesuksesan Komisaris Jenderal (Komjen) Pol Pur Dr Benny Josua Mamoto dipercaya Presiden Joko Widodo menjabat sebagai Ketua Harian Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Republik Indonesia membanggakan bagi warga Kawanua.

Sebagai putra daerah Kawanua, kepercayaan Presiden Jokowi memberikan amanah kepada Jenderal Benny Mamoto menjadi buah bibir dan membuat masyarakat Kawanua bangga.

Tampilnya Jenderal Benny Mamoto di level nasional pun diapresiasi warga Kawanua. Tak terkecuali warga yang tergabung dalam komunitas Whattsapps Grup (WAG) Kawanua Informal Meeting (KIM) yang dikelola olah Max Wilar.

Penunjukkan Komjen Pur Benny dibanjiri ucapan Selamat dari warga Kawanua melalui WAG KIM usai Menko Polhukam Mahfud Md menunjuknya sebagai Ketua Harian Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas).

Selamat kepada Benny Jozua Mamoto mewakili pakar kepolisian sebagai anggota KOMPOLNAS 2020-2024 yang dilantik hari ini.

I Yayat u Le’os

Tebarkan Kebaikan

Kawanua Informal Meeting (KIM) tulis Max Wilar.

Hal senada ditulis oleh akun Theodorus Wowor ‘Slmt ya buat Tonaas Wangko Irjen Pol (P) Dr Benny J Mamoto,M.Si, Tuhan Yesus Memberkati’

Selanjutnya, DPP KERUKUNAN KELUARGA KAWANUA Mengucapkan Selamat atas terpilihnya Bapak Irjen Pol (P) DR. Benny J. Mamoto, M.Si, (Ketua Dewan Pembina DPP KKK)

sebagai Anggota KOMPOLNAS RI

Selamat melayani.

DPP KKK,

Ketua Umum, Angelica Tengker

Sekjend, Michael Lakat

Bendahara Umum, Revli Mandagie

tulis Michael Lakat. Kemudian Anggota Dewan Pembina KKK Ansye Eman juga menorehkan ucapan selamat untuk Benny Mamoto, Selamat untuk Pak Benny Mamoto.- Telah di lantik oleh Presiden RI.-Anggota Kompolnas.

Mendapat apresiasi dari warga Kawanua dan jadi perbincangan positif, Benny Josua Mamoto yang ditunjuk sebagai Ketua harian Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Republik Indonesia mengucapkan terimakasih atas dukungan dan doa dari seluruh rakyat Indonesia.

Ketua Dewan Pembina DPP Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Benny Mamoto (ist)

Ketua Dewan Pembina DPP Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) ini juga mengucapkan terimakasih secara khusus kepada Tou Kawanua yang tergabung dalam WAG Kawanua Informal Meeting (KIM) yang dikelola oleh Max Wilar.

“Terima kasih banyak atas dukungan Doanya. Saya selalu berusaha memberikan yang terbaik bagi Polri, Bangsa dan Negara. Namun dalam bekerja saya selalu bergantung pada bimbingan tangan Tuhan. Salam sehat selalu,” demikian ucapan terimakasih Tonaas Wangko Irjen Pol (P) Dr Benny J Mamoto,M.Si yang diposting Nobhito Wowor, Kamis (20/8/2020).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: