EDITOR.ID, Surabaya,- Jawa Timur siaga penularan virus Corona. Meski tak sebesar yang terjadi di Jakarta, namun jumlah pasien positif korona (Corona Virus Disease atau Covid-19) di Jawa Timur kembali bertambah dua orang, yakni menjadi sembilan orang. Satu di antaranya meninggal dunia di RS Saiful Anwar Malang.
Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa mengatakan, selama masa darurat Covid 19, jumlah pasien yang positif kini mencapai sembilan orang. Tujuh dari pasien positif dirawat di RS di wilayah Surabaya dan dua di RS Saiful Anwar Malang.
“Jika kemarin ada delapan yang positif Covid 19. Hari ini ada tambahan satu, jadi sembilan orang. Tujuh di Surabaya dan dua di Malang, Satu diantaranya meninggal,†ujar Khofifah Indar Parawansa, saat jumpa pers di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis (19/3/2020) sore.
Delapan pasien korona itu, kata Khofifah, enam pasien diisolasi di RS di Surabaya, setelah diperiksa di Tropical Disease Centre (TDC) Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Sementara dua pasien sisanya diketahui dari hasil swab Litbangkes Kemenkes, diisolasi di RS Saiful Anwar Malang.
“Satu di antaranya meninggal dunia di RS Saiful Anwar Malang,†ujarnya.
Hingga saat ini, lanjut Khofifah, ada 40 orang masuk dalam pemantauan dan pengawasan. Rinciannya 29 Orang Dalam Pemantauan (ODP), dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) menjadi 11 orang.
Untuk data Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Jatim kini terdata sebanyak 36 orang. Jumlah PDP terbanyak yakni di Kota Malang delapan orang, Surabaya tujuh orang, Tulungagung empat orang dan Jember serta Sidoarjo masing-masing tiga orang.
Sedangkan kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) tercatat sebanyak 91 orang. ODP terbanyak tercatat di Surabaya yakni 17 orang, Malang dan Jember masing-masing enam orang, Sidoarjo sembilan orang, dan Mojokerto lima orang.
Sebagai langkah antisipasi, Gubernur meminta masyarakat untuk dapat melakukan self assesment.
“Di era 4.0 ini, self assesment sangat penting dilakukan. Untuk itu masyarakat bisa melakukan self assesment dengan mengakses website https://checkupcovid19.jatimprov.go.id/covid19/ untuk bisa mengetahui kondisi kesehatan masing-masing,” pungkasnya.