Hari Jadi Bangkalan ke-492, Ribuan Warga Saksikan Kirab Budaya

Kirab budaya menurut Bupati juga bertujuan untuk mengekspose berbagai kekayaan nilai budaya. Dimana setiap kecamatan yang ada di Bangkalan banyak menyimpan kebudayaan yang beraneka ragam.

Kirab Budaya Hari Jadi Kabupaten Bangkalan ke 492. Berlangsung Meriah dan Mengundang Antusias Warga

Bangkalan, Jawa Timur, EDITOR.ID,- Ribuan warga tumpah ruah berjejer di sekitar Alun-Alun yang dilintasi kirab budaya dalam rangka Hari Jadi Bangkalan ke-492. Mereka terlihat sangat antusias menyaksikan pawai budaya tahunan yang kembali di gelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan.

Meskipun diguyur gerimis hujan, jalannya kegiatan kirab budaya tetap berlangsung meriah. Baik warga maupun peserta kirab tetap bertahan. Kirab budaya ini menampilkan berbagai khazanah seni dan budaya Kabupaten Bangkalan yang disajikan melalui pawai dengan menampilkan berbagai seni, budaya, dan legenda dari 18 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bangkalan.

Kirap budaya dilepas secara langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Bangkalan, Dr. H. Arief M. Edie bersama Pj.Ketua TP PKK Bangkalan Dr.Dra. Siti Nurhuda.,MSi , Selasa 24 Oktober 2023 dari Jl. Letnan Abdullah Bangkalan.

Pj Bupati Bangkalan Arief M Edie Menyampaikan Sambutan Dalam Kirab Budaya Didampingi Ketua Umum Ibu PKK Kabupaten Bangkalan Dr Siti Nur Huda

Dalam sambutannya Bupati Arief M Edie mengatakan, kirab budaya memiliki peranan penting dalam memperingati hari jadi Bangkalan.

“Peringatan hari jadi merupakan tonggak serta napak tilas perjalanan Kabupaten Bangkalan yang didalamnya juga terdapat banyak kebhinekaan budaya dan seni yang diangkat,” tegas pemimpin yang dikenal ramah dan santun ini.

Kirab budaya menurutnya juga dapat menjadi media bagi generasi muda menggenal kekayaan seni dan budaya yang dimiliki Bangkakan.

Pada era kemanuan teknologi, generasi.muda memang harus mamou berdaptasi dengan kemajuan teknologi tapi juga harus tetap bisa melestarikan kebudayaan daerah.

“Saya yakin generasi muda bangkalan adalah generasi milenial dan memilki karater daerah, pondasi agama yang kuat dan cinta terhadap kearifan budaya Bangkalan,” ujarnya.

Arief mengatakan, keanekaragaman ini juga merupakan warisan leluhur yang harus tetap dilestarikan, dan di ekspose sebagai jati diri sekaligus daya tarik pariwisata Bangkalan.

“Karena itu pada momentum Hari jadi Bangkalan ini juga menjadi spirit bagi kita semua untuk saling bersinergi membangun Bangkalan yang lebih maju, sejahtera dan kondusif,” tegasnya.

Bupati juga mengatakan selain menjadi hiburan bagi masyarakat, kirab budaya juga menjadi daya ungkit untuk menghidupkan sektor ekonomi masyarakat berbasis UMKM.

Pj Bupati Arief Mulya Edie dan ibu Bupati bersama wartawan
Pj Bupati Bangkalan Arief M Edie Bersama ibu Bupati Dt Siti Nur Huda bersama Wartawan Majalah MATRA dan EDITOR.ID

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: