Lusail, Qatar, EDITOR.ID,- Timnas Saudi Arabia membuat kejutan luar biasa di pembukaan Grup C Piala Dunia Qatar 2022. Wakil Asia yang kurang diperhitungkan ini menghancurkan raksasa Amerika Latin, Timnas Argentina dengan skor 2-1.
Argentina unggul lebih dulu melalui tendangan pinalti Lionel Messi mengecoh kiper Mohammed Al Owais pada menit ke-10. Tertinggal 0-1 tak membuat The Green Falcon patah arah. Timnas Saudi Arabia cuma butuh lima menit untuk comeback dan membalikkan keunggulan akhirnya menang!
Green Falcons tampil impresif pada babak kedua. Arab Saudi menyamakan skor pada awal babak kedua, tepatnya di menit ke-48 lewat gol Saleh Al Shehri.
Bintang dunia Lionel Messi dibuat tak berdaya dengan daya juang punggawa The Green Falcon, julukan Timnas Saudi Arabia. Ditambah lagi penampilan brilian kiper Saudi Arabia Mohammed Al Owais yang sukses melakukan penyelamatan dari tembakan keras para penyerang Argentina.
Arab Saudi menciptakan rekor sejarah Tim Asia yang sukses membungkam Argentina pada pertandingan Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail pada Selasa (22/11) pukul 17.00 WIB.
Serangan beruntun Arab Saudi membuat pertahanan Argentina lengah. Tendangan spekulasi Salem Al Dawsari pada menit ke-53 membobol gawang Emiliano Martinez untuk kali kedua.
Kemenangan Arab Saudi menghentikan rekor tak terkalahkan Argentina dalam 36 pertandingan di semua ajang. Kali terakhir Argentina kalah adalah saat dibekuk Brasil 0-2 di semifinal Copa America pada Juli 2019.
Selain itu, kemenangan Arab Saudi secara mengejutkan atas Argentina di laga ini mematahkan rekor tidak pernah menang atas Argentina. Sebelum duel di Piala Dunia 2022, Arab Saudi dan Argentina bertemu empat kali, dengan hasil dua kali imbang dan dua kekalahan untuk Arab Saudi.
Arab Saudi untuk kali pertama menang pada pertandingan ‘pembuka’ Piala Dunia. Sebelumnya The Green Falcons sudah tampil dalam lima edisi Piala Dunia.
Dalam pertandingan pertama di empat edisi Piala Dunia itu Arab Saudi empat kali kalah dan sekali imbang. Kalah 1-2 dari Belanda (1994), 0-1 dari Denmark (1998), 0-8 dari Jerman (2002), imbang dengan Tunisia 2-2 (2006), 0-5 dari Rusia (2018).
Dengan kemenangan tersebut Arab Saudi untuk sementara menempati puncak klasemen Grup C dengan mengoleksi tiga poin. Meksiko dan Polandia secara berurutan di posisi kedua serta ketiga, sedangkan Argentina jadi juru kunci.
Saudi Arabia Mampu Balikkan Prediksi
Arab Saudi mampu membalikkan prediksi! Argentina yang di atas kertas jadi unggulan namun dibuat tak berkutik selama 90 menit laga.