EDITOR.ID, Jakarta,- Sosok selebgram Nagita Slavina selalu menjadi perhatian. Apa yang dia lakukan selalu mencuri perhatian dan dimonitor pelaku jagat maya. Karena penampilan istri Raffi Ahmad ini memang sosok yang banyak memukau netizen.
Tak hanya kecantikan dan penampilan kerennya, baru-baru ini di video akun instagram YouTube @Rans Entertainment, Nagita mempertontonkan keahliannya memasak bubur sumsum jumbo.
Tak hanya itu, ia pun begitu murah hati sebab selalu membagikan hasil masakannya untuk para pekerja di rumahnya. Dalam video tersebut terlihat Nagita nampak begitu bersemangat memasak bubur sumsum porsi jumbo.
Ia bahkan harus dibantu puluhan karyawannya yang mendadak menjadi chef. Meski begitu hasil masakannya tak mengecewakan dan dipuji enak.
Padahal bahan yang digunakannya cukup sederhana, hanya tepung beras, gula merah, santan, garam dan daun pandan.
Cara membuat Bubur Sumsum
Untuk caranya sendiri, pertama Nagita tampak memasukkan 3 kg tepung beras ke dalam 20 liter air yang belum mendidih. Disusul, santan sebanyak 3 liter.
Ya, tips masak bubur sumsum yang enak dari Mama Gigi, begitu sapaan akrabnya, harus masukkan dua bahan tersebut dalam kondisi air belum panas. Hal ini agar bubur sumsum tidak menggumpal setelahnya diaduk hingga merata.
“Aku biasanya takarannya 1 banding 10, jadi kalau kita pakai 1 sendok tepungnya, itu 10 sendok air dan santannya. Nanti atur sendiri,” kata Nagita Slavina.
Setelah tercampur merata, Gigi pun masukan garam secukupnya agar bubur sumsumnya terasa gurih. Kemudian ia mengadukannya hingga rata dan ditambahkan daun pandan.
“Harus diaduk terus biar gak gosong dan biar santannya gak pecah,? ujarnya.
Sambil menunggu bubur sumsum mengental, Gigi pun membuat saus kinca sebagai pemanisnya yang terbuat dari gula merah. Saus ini dimasak secara terpisah menggunakan panci dan kompor yang berbeda.
Mulanya, ia menunggu air air hingga mendidih, ia kemudian masukkan gula merah yang sudah dihancurkan, lalu aduk sampai gula larut.
Setelah larut, ia kemudian menambahkan tepung maizena yang sudah dilarutkan agar tekstur sausnya sedikit kental.
Selesai membuat saus kinca, Nagita Slavina melanjutkan aksinya memasak bubur sumsum di wajan jumbo.
Selang beberapa waktu, bubur sumsum tampak menggelembung, pertanda sudah sangat mendidih. Teksturnya pun sudah sangat kental.
Artinya, bubur sumsum sudah siap dihidangkan. Gigi pun menambahkan saus kinca sebagai pemanisnya. “Mantep pokoknya kalian bisa cobain langsung,” kata Nagita Slavina.
Aksi Nagita Slavina ini langsung dibanjiri beragam reaksi netizen. Banyak yang memuji keahliannya. Tak sedikit pula yang ingin mencicipi bubur sumsumnya.
?Manyus sekali kak Nagita, jago banget masaknya,? kata Vania Bhima.
?Senang bangat liat Mama Gigi memperlakukan karyawannya begitu akrab dan dekat bangat kaya sama sodara aja ngobrol dan bercandanya, porsinya makannya juga banyak bisa buat sekampung,? sambung Sania Lukman. (tim)