Selain itu MSI juga mengajak yayasan Syndrome Down Indonesia menampilkan seni yang dibawakan anak anak penderita down syndrome.Selain itu ada peragaan busana yang dikenakan ibu dan anak atau oma dan cucu jelas Irma Boedi.
Ketua Panitia FSB 2003 Irma Boedi berharap Bazaar ini dapat menjadi ajang kolaborasi seni budaya dan karya Nusantara.
Festival Seni dan Budaya yang berlangsung 4 hari didukung BRI, sekaligus sebagai upaya memberikan kesempatan kepada UKM untuk memperluas pemasaran.
Kegiatan hari ini dihadiri berbagai tokoh seni dan budaya diantaranya kepala Galeri Nasional Pustanto selaku Penasehat MSI dan Sri Harmoko salah seorang Pendiri MSI dan Ketua Dewan Pengawas MSI. (tim)