Wartawan Cecar Siapa Cawapres Ganjar Pranowo Usai Jokowi Sholat Idulfitri di Masjid Sheikh Zayed

Wartawan Cecar Siapa Cawapres Ganjar Pranowo Usai Jokowi Sholat Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Sheikh Zayed

Selesai menunaikan salat Idulfitri, Presiden Jokowi tampak menyapa masyarakat yang hadir untuk salat Idulfitri di masjid tersebut, dan sekitar pukul 07.30 WIB Presiden Jokowi dan Ibu Iriana kembali ke kediaman.

Turut mendampingi Presiden pada kesempatan ini antara lain Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Wartawan tanya cecar Cawapres Ganjar Pranowo

Sebelum Presiden Jokowi menjawab pertanyaan para awak media yang sudah siap dengan berbagai pertanyaan, Jokowi mengucapkan, “Selamat Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah mohon maaf lahir batin, dan hari ini adalah memang sholat Ied yang pertama dilaksanakan di Masjid Raya Sheikh Zayed, di Solo (Surakarta) sehingga (Jokowi) sholat Ied nya disini bersama (Jokowi mrnengok ke sebelah kanannya) pak Gubernur Jawa Tengah,” Jawab Jokowi.

Kemudian wartawan ada yang bertanya mengapa memilih lebaran di Solo, tidak di Bogor?

Jokowi menjawab, “Biasa kita kan keluarga deso, saudaranya buanyak banget (diselingi terdengar cekikikan tawa Ganjar Pranowo)” tutur Jokowi.

Pertanyaan wartawan lainnya ingin jawaban Presiden setelah Ganjar Pranowo ditetapkan sebagai Capres 2024 oleh PDIP.

“Kemaren kan sudah lihat pelaksanaan keputusan yang diputuskan oleh Ketua Umum PDIP Ibu Hajah Megawati Soekarnoputri,” jawab Jokowi.

Sejumlah wartawan mempertanyakan Cawapres Ganjar Pranowo? “Ya, satu per satu… Capresnya sekarang (Berambut putih) sudah semakin jelas, sekarang tinggal menunggu siapa Cawapresnya, aaaa ditunggu, sabar … (Ganjar Pranowo Cekikikan lagi),” tutur Jokowi.

Wartawan kepo tanya ke Presiden, “Kira-kira siapa yang cocok mendampingi pak Ganjar,”? tanya wartawan, ‘Yang cocok buanyak… banyak, ” Jawab Jokowi.

Wartawan semakin tambah Kepo, “Salah satunya siapa pak,” tanya wartawan?

“Banyak… banyak, ada pak Erick, ada pak Sandiaga UnoUno banyak kan, ada pak Mahfud, ada pak Ridwan Kamil, kan banyak, siapa lagi, ada Cak Imin, ada pak Airlangga,” jawab Jokowi.

Rupanya wartawan belum puas dengan jawaban Presiden Jokowi tersebut, “Kalau pak Prabowo (Subianto) bagaimana pak,” tanya wartawan?

“Nah, termasuk pak Prabowo nanti juga segera Cawapresnya ketemu,” Jawab Jokowi.

Kemudian wartawan beralih ke Ganjar Pranowo, jawabannya, “Sama dengan pak Presiden Selamat Hari Raya Idulfitri Mohon maaf lahir dan batin semoga sehat semuanya,” jawab Ganjar.

Setelah itu semua wartawan rebutan ingin bertanya kepada Ganjar Pranowo, namun Capres dari PDIP itu menjawab pulangnya semobil se pesawat dengan Presiden Jokowi mengaku selama diperjalanan setelah resmi ditetapkan sebagai Capres dari PDIP — di brifing, “Nanti dulu toh sabar, biar beritanya nanti tambat (sambil cengengesan),” Jawab Ganjar Pranowo. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: