News  

Warga Jember Ambil Paksa Jenazah COVID-19 Dengan Perlakuan Kasar ke Petugas

img 20210724 093711

EDITOR.ID, Jember,- Puluhan warga mengambil paksa jenazah yang terkonfirmasi positif COVID-19 yang hendak dimakamkan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di Kabupaten Jember, Jawa Timur pada Minggu (18/7) lalu. Parahnya, selain mengambil paksa jenazah, warga juga bertindak kasar dan melempari mobil petugas dengan batu.

Plt Kepala BPBD Jember Moh Jamil mengatakan, pasien meninggal tersebut diketahui atas nama Anik. Ia sebelumnya dirawat dan meninggal di Rumah Sakit Daerah (RSD) Dr Soebandi Jember. Karena sudah meninggal, pemerintah kemudian menemui keluarga agar pemakamannya melalui cara protokol.

“Karena disetujui, kami menghubungi forkopimcam agar proses protokol ini bisa dikawal bersama,” ujar Moh Djamil saat menggelar konferensi pers, Jumat (23/07).

Tetapi apa boleh buat, saat jenazah hendak dimakamkan di Desa Jatian, Kecamatan Pakusari, petugas justru dihadang oleh sejumlah warga.

“Di lokasi warga sudah ramai hingga kondisinya memanas. Mereka meminta agar jenazah diserahkan, kepada warga untuk dimandikan ulang,” katanya.

Aparat BPBD yang bertugas di Desa Jatian itu berjumlah 9 orang. Mereka terdiri dari petugas organik BPBD dan dibantu relawan. Di antara relawan ini ada yang terkena lemparan batu. Sementara warga ada yang emosi hingga mendorong petugas jatuh ke tanah.

Insiden tersebut sangat disesalkan. Bagi Djamil, sebagaimana dilansir cnnindonesia, petugas dari tim Gugus COVID-19 selama ini sudah bekerja keras untuk melaksanakan protokol kesehatan, termasuk pada saat pemakaman jenazah. Namun di lapangan mereka justru mendapatkan perlakuan kasar.

“Petugas kami tidak punya niat jelek. Bahkan mereka membantu keluarga. Tidak apa-apa tidak menyampaikan terima kasih, tapi jangan sampai melakukan tindakan yang kurang baik,” tegasnya. (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: