Usai Ketemu SBY, Prabowo Merapat ke Megawati, Rangkul Ketum PDIP Bahas Koalisi Capres?

Gerindra Ungkap Pertemuan Prabowo Megawati Sedang Dijadwalkan

Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto usai bertemu Wali Kota Gibran Rakabuming Raka di Kota Solo, Jateng, Jumat (19/5/2023) malam WIB. Foto Twitter

Jakarta, EDITOR.ID,- Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berusaha merangkul semua tokoh bangsa jelang maju sebagai Calon Presiden 2024. Belakangan silaturahim semakin kencang digelar Menteri Pertahanan ini. Prabowo secara rutin rajin menyambangi lawan maupun kawan politik menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 pada 14 Februari tahun depan.

Setelah dipastikan bertemu Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur pada Sabtu (20/5/2023), Prabowo juga membuka peluang untuk bertemu Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri. Hanya saja, kata Prabowo, pertemuan itu terwujud jika Megawati berkenan menerima dirinya.

“(Berencana ketemu Bu Mega?) Insya Allah, insya Allah,” kata Prabowo singkat usai pertemuan dengan relawan Jokowi se-Jateng Jatim dan Wali Kota Gibran Rakabuming Raka di Angkringan Omah Semar, Kota Solo, Jumat (19/5/2023) malam WIB.

Disinggung kapan jadwal pertemuan antara dirinya dan ketua umum partai berlogo moncong putih tersebut, Prabowo tidak bisa memastikannya. Dia hanya menekankan, pertemuan bisa terjadi jika Megawati mau menerimanya. “(Kapan?) Ya kalau beliau terima saya, terima kasih,” kata Prabowo.

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkap Ketua Umumnya Prabowo Subianto berencana akan menemui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Pertemuan Prabowo dengan Megawati itu sedang dibahas waktunya bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Pertemuan kedua tokoh itu menjadi yang kedua kalinya usai sebuah pertemuan pada 2019 silam. Muzani mengaku sudah berkomunikasi dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani membahas soal itu.

“Lagi diagendakan, dengan Bu Puan tadi juga mengatakan akan ketemu Pak Prabowo, ya,” kata Muzani di kompleks parlemen, Jakarta, Jumat (19/5/2023).

Pertemuan kedua tokoh politik nasional itu sebetulnya sudah biasa, bahkan bisa dibilang sering. Tapi pertemuan kali ini berbeda. Kondisi politik yang semakin hangat, memunculkan banyak spekulasi. Terlebih, saat ini peta politik sudah mulai berpola. Memunculkan blok koalisi. Sudah ada tiga blok yang terbentuk jelang pemilu 2024.

Terpisah, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebut kini tengah mencari kecocokan waktu untuk bertemu. “Tinggal ditunggu jadwalnya kapan ibu bisa atau cocok waktunya Pak Prabowo kapan gitu,” kata Dasco.

Namun, Dasco enggan merinci sudah sejauh mana proses rencana pertemuan antara dua ketua umum partai itu akan berjalan.

Di sisi lain, dalam waktu dekat Prabowo juga dijadwalkan akan bertemu dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Pacitan, Jawa Timur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: