Sosok Menteri Luar Negeri Sugiono, Anak Ideologis Prabowo Lulusan Norwich Military Academy

Salah satu menteri yang dilantik Prabowo adalah Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono. Mantan ajudan pribadi Prabowo itu dipercaya menjabat sebagai Menteri Luar Negeri. Sugiono menggantikan tugas Retno Marsudi yang telah memimpin Kementerian Luar Negeri sejak 2014-2024.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono Ketika Berbincang dengan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto Foto Instagram @sugiono56

Jakarta, EDITOR.ID,- Prabowo Subianto resmi melantik 48 menteri dalam susunan Kabinet Merah Putih periode 2024–2029. Pelantikan jajaran menteri berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 133/P Tahun 2024 tentang Pembentukan Kementerian Negara dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Merah Putih periode 2024–2029.

Proses pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian pembacaan keputusan presiden beserta daftar nama-nama yang dilantik menjadi menteri dan jabatannya.

Salah satu menteri yang dilantik Prabowo adalah Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono. Mantan ajudan pribadi Prabowo itu dipercaya menjabat sebagai Menteri Luar Negeri. Sugiono menggantikan tugas Retno Marsudi yang telah memimpin Kementerian Luar Negeri sejak 2014-2024.

Sugiono dilantik bersama dengan 48 menteri Kabinet Merah Putih pada pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Dalam melaksanakan tugasnya nanti, Sugiono akan dibantu oleh tiga orang wakil menteri. Mereka adalah Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta, Wakil Tetap RI untuk PBB Arrmanatha Nasir, dan Duta Besar RI untuk Jerman Arif Havas Oegroseno.

Sugiono sebelumnya mengaku siap ditempatkan di posisi manapun untuk mendukung pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. “Saya prajurit, apapun yang diberikan tugas kepada saya akan laksanakan sebaik baiknya dengan penuh tanggung jawab,” kata Sugiono.

Di hari pertama setelah namanya resmi diumumkan Prabowo sebagai Menlu pada Minggu (20/10/2024) Sugiono telah memulai tugas meski baru resmi dilantik pada esok harinya. Ia turut menyambut tamu negara yang datang ke Tanah Air untuk upacara pelantikan Prabowo-Gibran, Sabtu (19/10/2024).

Ia menyambut Utusan Khusus Presiden Uni Emirat Arab Nahyan bin Mubarak Al-Nahyan yang tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Usai dilantik Sugiono langsung tancap gas. Tugas pertama sebagai Menteri Luar Negeri, Sugiono terbang ke Kazan, Rusia, pada 22-24 Oktober mendatang. Ini dalam rangka untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) BRICS.

Menlu Sugiono menghadiri konferensi blok ekonomi yang beranggotakan Brazil, Rusia, India, China dan Afrika Selatan. Selama kunjungan, Menlu Sugiono akan didampingi oleh Direktur Jenderal Kerja Sama Multilateral Kemlu RI Tri Tharyat dan anggota delegasi lainnya.

Sosok Sugiono, Tentara Cerdas

Sugiono yang telah lama dikenal dekat dengan urusan diplomatik dan Kementerian Luar Negeri melalui perannya di Komisi I DPR RI. Sugiono sempat menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi I DPR RI pada periode 2019-2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: