Soal Dipolisikan Gara-Gara Jual Berlian Imitasi, Ini Jawaban Reza Artamevia Sangat Mengejutkan!

Reza Artamevia Usai Menjalani Pemeriksaan di Polda Metro Foto Ist

Jakarta, EDITOR.ID,- Lama tak ada kabarnya, nama penyanyi senior Reza Artamevia kembali muncul dan jadi perbincangan publik. Gara-garanya, ia diadukan ke polisi dengan tuduhan menjual berlian imitasi senilai Rp18,5 miliar. Lantas apa respon mantan istri Alm Adjie Massaid ini atas laporan ke polisi oleh mitranya, wanita berinisial IM?

Reza akhirnya buka suara soal tuduhan memberikan barang imitasi dalam bisnis berlian Rp 18,5 miliar yang dilaporkan seseorang berinisial IM ke Bareskrim Polri, Jakarta. Ia mengatakan apa yang dibisniskan asli.

“Ini sudah ada bukti perjanjian jual belinya di notaris dan ini semua adalah asli-asli ya (berliannya). Oke ini asli,” ujar Reza usai menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, pada Jumat (15/11/2024) hingga dini hari.

Menurut Reza, ia justru yang lebih dulu melaporkan IM ke Polda Metro Jaya. Ia yang merasa jadi korban dalam bisnis berlian.

“Saya sudah melakukan pengaduan ini sejak tanggal 6 November. Kita sudah mengajukan pengaduan dan panggilan pada hari ini tadi. Saya dimintai keterangan sebagai korban tanggal 19 Selasa, karena pengacara saya enggak bisa akhirnya dipercepat gitu,” ungkapnya.

Reza menuturkan, mulanya ia memiliki berlian senilai Rp 150 miliar. Ia lalu menyerahkan berlian itu kepada IM dan disertai bukti jual beli melalui notaris.

“Intinya sudah diserahkan dan sudah diperiksa bersama. Kemudian mereka baru memberikan kepada saya Rp 18,5 miliar. Kemudian kita tunggu dan sudah menandatangani yang tadi itu. Ditandatangani bersama oleh saya dan mereka,” tutur Reza tanpa mau mengungkap tanggal penyerahan.

Kata Reza, dari harga Rp 150 miliar itu ada jumlah yang disepakati bersama IM.

Dari tanggal 22 Agustus Reza menunggu sisa uang pelunasan dari IM tetapi sampai saat ini tidak dipenuhi sesuai dengan kewajiban yang disepakati.

“Dalam waktu dua bulan kepemilikan ada di mereka. Sementara alasannya saat kita tagih ini gimana penyelesaian, mereka bilang ada kendala bank, urusan bank urusan bank. Nah itu tidak juga, dan kita masih menunggu dan kita masih berharap ya,” kata Reza.

“Kemudian kita tunggu terus sampai akhirnya pada tanggal 7 Oktober barulah berkembang berita seperti yang kalian dengar,” imbuhnya.

Mertua YouTuber Thariq Halilintar ini mengaku awalnya tidak mau kasus ini ramai di khalayak karena ingin mendapat titik terang dari pihak berwajib.

“Nah kita dari siang memberikan keterangan secara rinci semua bukti-bukti kita berikan juga. Saya segitu saja, saya minta doa dari semua semoga semuanya bisa selesai dengan baik. Dalam hal ini kalian bisa mikir sendiri siapa yang dirugikan dan siapa yang ditipu dan siapa yang menipu, yang pasti kita ingin segera selesai,” tuturnya.

Reza Dilaporkan ke Polisi Gara-Gara Bisnis Berlian

Pelantun Berharap Tak Berpisah itu dilaporkan IM ke Polda Metro Jaya dengan nomor LP/B/6928/XI/2024/SPKT/POLDA METRO JAYA. Dalam laporannya tertulis bahwa pelapor diajak berbisnis oleh Reza Artamevia dan RD dengan janji keuntungan Rp 21,3 miliar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: