Ring Satu Prabowo di Barisan Pemerintahan Jokowi

Presiden Joko Widodo melantik politikus Partai Gerindra Supratman Andi Agtas sebagai Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) RI, kemudian politisi Partai Gerindra Angga Raka Prabowo menjadi Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo). Juga ada Hasan Nasbi konsultan politik Prabowo menjadi Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan.

LIVE: Pelantikan Pejabat Negara Republik Indonesia, Istana Negara, 19 Agustus 2024 Foto Tangkapan Layar akun Sekretariat Presiden di Youtube.

Ia justru tetap konsisten mendampingi Prabowo. Tercatat, Angga pernah dipercaya untuk menjadi sekretaris pribadi Prabowo pada 2014 hingga 2017. Di internal Gerindra, Angga mengemban posisi sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) sekaligus Ketua Badan Komunikasi.

Pada Pilpres 2019, sosok Angga sempat menjadi sorotan publik. Ia disebut menjadi pemilik sebuah koran berbahasa Inggris “Independent Obersver”. Media ini disebut menjadi alat propaganda Prabowo kala itu.

Tak berhenti sampai di situ, sosok Angga kembali menjadi sorotan ketika Prabowo mengenalkannya sebagai Komisaris PT Teknologi Militer Indonesia (TMI) pada 2021. Saat itu, PT TMI tengah menjadi perbincangan publik karena dikabarkan menggarap proyek pengadaan Alat Pertahanan dan Keamanan Kementerian Pertahanan senilai Rp 1.760 triliun hingga 2024.

Sudaryono, Wakil Menteri Pertanian

Sudaryono adalah sosok loyalis Prabowo Subianto. Ia merupakan mantan ajudan pribadi Prabowo. Politikus kelahiran Grobogan ini menjabat sebagai anggota Partai Gerindra dan Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Gerindra Jawa Tengah. Pada 18 Juli 2024, ia dilantik menjadi Wakil Menteri Pertanian Indonesia oleh Presiden Indonesia Joko Widodo.

Sudaryono menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara. Dia kemudian melanjutkan studinya di National Defense Academy of Japan dan lulus pada 2009. Dia lalu menempuh pendidikan di Universitas Swiss German untuk gelar Master of Business Administration. Ia menempuh pendidikan Doktoral (S3) di Institut Pertanian Bogor.

Sudaryono mengawali karier profesionalnya dari tahun 2014 sebagai Corporate Secretary di Nusantara Energy, kemudian dipercaya menjadi CEO Garuda TV pada 2018.[3] Selanjutnya, ia juga menjadi CEO PT Nusantara Telematics System sejak 2019, dan Chairman PT Sahabat Sejati Sejahtera Farma sejak 2020.

Di bawah kepemimpinannya, penonton Garuda TV selalu meningkat 0,20 setiap bulannya, hingga mencapai TV Share 0,70 pada Januari 2024. Dari sisi coverage, Garuda TV sudah menjangkau seluruh wilayah Indonesia. Saat ini, ranking viewership Garuda TV juga sudah meningkat dari ranking 33 menjadi 17.

Menyadari urgensi pendidikan yang bisa mengubah nasib seperti yang telah dialaminya, Sudaryono memfokuskan Garuda TV pada pendidikan anak-anak di Indonesia melalui Garuda TV Education, dengan tagline, “Mencerdaskan kehidupan bangsa dari Sabang sampai Merauke”.

Program ini berisi pengembangan pendidikan melalui siaran televisi yang terintegrasi dengan apps pada handphone, maupun sosial media. Program yang ditawarkan meliputi, Jelajah Ilmu Pengetahuan, Adu Cerdas, dan Program Bantu Sekolah. Saat ini sudah terdapat 304 sekolah di seluruh Indonesia yang dibantu oleh program tersebut.

Thomas Djiwandono, Wakil Menteri Keuangan

Thomas Aquinas Muliatna Djiwandono, B.A., M.A. (lahir 7 Mei 1972), atau biasa dipanggil Tommy, adalah seorang politikus yang menjabat sebagai Bendahara Umum Partai Gerindra sejak tahun 2014. Thomas adalah keponakan dari Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan saat ini dan Presiden terpilih Indonesia. Ia diangkat menjadi Wakil Menteri Keuangan II menjabat bersama Suahasil Nazara mendampingi Menteri Keuangan Sri Mulyani pada 18 Juli 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: