EDITOR.ID, Jakarta,- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi 504 perwira Polri dari posisi jabatannya di lingkungan Korps Bhayangkara pada Senin (26/7/2021). Yang dipindahkan tugasnya mulai dari AKBP hingga Jenderal.
Daftar ratusan perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) yang dirotasi tersebut tertuang dalam beberapa surat telegram yang ditandatangani Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono atas nama Kapolri.
Dalam telegram itu, tercatat beberapa jenderal kepolisian yang akan memasuki masa pensiun dalam waktu dekat. Beberapa di antaranya adalah Irjen Sutrisno Yudhi Hermawan yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Kapolri bidang SDM (AS SDM) kini dimutasi sebagai Pati SSDM Polri dalam rangka pensiun. Jabatan yang ditinggalkannya kemudian diisi Irjen Wahyu Widada yang semula Kapolda Aceh.
Berikutnya, Irjen Ricky Francois Wakanno yang menjabat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama TK I Sespim Lemdiklat Polri dan akan segera pensiun. Posisinya kini digantikan Brigjen Roycke Harry Langie yang sebelumnya merupakan Analis Kebijakan Utama bidang Pidum Bareskrim Polri.
Beberapa di kalangan jenderal bintang satu, Widyaiswara Kepolisian Utama TK II Sespim Lemdiklat Polri, Brigjen Budi Setiawan juga akan memasuki purnatugas. Dia akan digantikan Brigjen Charles Bonardo Sadatua yang sebelumnya Analis Kebijakan Utama Bidang Sabhara Baharkam Polri.
Kemudian, Brigjen Hendi Handono yang sebelumnya menjabat sebagai Penyidik Tindak Pidana Utama TK II Bareskrim Polri juga akan pensiun dan digantikan Dirreskrimum Polda Jawa Tengah Kombes R.Y Wihastono Yoga Pranoto.
Selain itu, Irjen Bambang Sukamto dan Irjen Tatang yang sebelumnya ditugaskan di luar institusi ke SKK Migas, kini ditarik kembali ke Polri sebagai Pati Bareskrim dalam rangka pensiun.
Kemudian, Irjen Fiandar dan Irjen Yakobus Marjuki yang sebelumnya merupakan Analis Kebijakan Utama bidang Sespimti Sespim Lemdiklat Polri kini dimutasi sebagai Pati dalam rangka pensiun.
Di kalangan jenderal bintang satu, terdapat nama Brigjen Borent; Joko Irwanto; Hendi Handoko; Hendriarto; Atrial; Teguh Budi Prasojo; Sadono Budi Nugroho dan Sutardjo yang juga akan pensiun.
Kapolres Dirotasi
Selain Pati Polri, Listyo juga merotasi jabatan pamen yang menjadi Kapolres di beberapa Polda jajaran. Beberapa di antaranya mendapat promosi menjadi jenderal bintang satu.
Salah satu yang promosi adalah Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Johnny Eddizon Isir yang kini akan menjabat sebagai Wakapolda Sulawesi Utara. Posisinya di Surabaya digantkan Kombes Akhmad Yuseph Gunawan yang sebelumnya bertugas sebagai Kabagrenmin Divkum Polri.
Kemudian, di wilayah Jawa Barat terdapat Kapolres Karawang yang kini dijabat AKBP Aldi Sudartono menggantikan AKBP Rama Samtama Putra. Rama akan dipindahkan sebagai Wakapolres Metro Bekasi Kota.
Kapolri turut merotasi Kapolrestabes Bandung yang kini akan diisi Kombes Aswin Sipayung. Kapolres, Cianjur dijabat oleh AKBP Doni Hermawan dan Kapolres Tasikmalaya Kota diisi AKBP Aszhari Kurniawan.
Selain itu, terdapat juga posisi Kapolres Badung, Bali yang akan diisi oAKBP Leo Dedy Defretes. Lalu, Kapolres Balikpapan, Kaltim yang kini dijabat Kombes V Thirdy Hadmiarso.
Di Indonesia bagian Timur, Listyo juga merotasi sejumlah pucuk pimpinan kepolisian di tingkat resor. Misalnya, Kapolres Deiyai, Papua dijabat AKBP Herzoni Saragih. Lalu Kapolres Tolikara, Muhammad Jafar.
Kapolres Memberano Tengah yang kini dijabat AKBP Rahmat Kaharudin dan Kapolres Yalimo, AKBP Hesman Sotarduga Napitupulu.
Selain itu, masih ada ratusan perwira tinggi dan menengah lain yang dimutasi Listyo. (tim)