Prediksi Formasi Skuad Garuda Vs Filipina: Calvin Verdonk Starter!

Untuk itu pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong harus memutar otak untuk menyiapkan strategi jitu agar pertahanannya kokoh dan tak mudah ditembus para penyerang Filipina yang merupakan pemain naturalisasi dari klub Eropa. The Azkal bukan lawan yang enteng bagi Indonesia.

Timnas Indonesia Tampil Saat Melawan Irak di Piala Kualifikasi Piala Dunia 2026 Foto PSSI

Jakarta, EDITOR.ID,- Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina dalam laga krusial Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa (11/6/2024). Punggawa Garuda wajib memenangkan laga ini jika masih ingin berpeluang lolos ke babak ketiga.

Kick off akan berlangsung pukul 19.30 WIB.

Untuk itu pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong harus memutar otak untuk menyiapkan strategi jitu agar pertahanannya kokoh dan tak mudah ditembus para penyerang Filipina yang merupakan pemain naturalisasi dari klub Eropa. The Azkal bukan lawan yang enteng bagi Indonesia.

Pasalnya, Timnas Filipina dihuni pemain yang didatangkan dari liga Eropa menyamai Timnas Indonesia yang juga menggunakan jasa pemain naturalisasi asal Belanda untuk menambah kekuatannya.

Pada laga itu, Indonesia memburu tiga poin. Tim Merah-Putih masih mempunyai peluang besar untuk lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Indonesia ada di posisi kedua klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F dengan tujuh poin. Vietnam ada di posisi ketiga dengan enam poin, Irak ada di posisi teratas dengan raihan 15 angka, dan Filipina ada di posisi terbawah dengan satu poin.

Shin tae Yong telah menyiapkan sejumlah strategi untuk mematikan serangan punggawa Timnas Filipina dan bagaimana menembus kekokohan pertahanan tim tersebut. Timnas Indonesia beruntung kini pemain asal klub Venezia Liga Serie A Italia sudah bisa diturunkan menambah daya pertahanan Timnas di lini belakang.

Shin Tae-yong sepertinya masih akan memberi kepercayaan kepada Ernando Ari untuk pos bawah mistar Indonesia. Kiper Persebaya Surabaya itu membuat blunder fatal saat melawan Irak.

Sementara itu pemain baru skuad Garuda, Calvin Verdonk, berpeluang besar menjadi starter.

Trio lini belakang Indonesia bisa dipercayakan pada Jay Idzes, Rizky Ridho, dan Sandy Walsh. Empat pos gelandang bisa diserahkan pada Shayne Pattynama, Calvin Verdonk, Thom Haye, dan Yakob Sayuri. Thom Haye yang dijuluki “The Profesor” diharapkan akan mampu mengendalikan ritme permainan dan menjadi jembatan lini belakang dan depan.

Sedangkan dibarisan depan, Timnas masih mengandalkan trio Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, dan Marselino Ferdinan.

Prediksi Susunan Pemain

Indonesia: Ernando Ari, Jay Idzes, Rizky Ridho, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Calvin Verdonk, Thom Haye, Yakob Sayuri, Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: