Jakarta, EDITOR.ID,- Dinamika politik di tanah air diwarnai kejutan besar. Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto mendatangi Ketum Partai NasDem Surya Paloh di NasDem Tower, Jakarta. Pertemuan kedua tokoh makin menguatkan spekulasi bahwa Partai NasDem akan segera bergabung dan berada di koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran.
Imbasnya, wacana hak angket makin meredup dan tak punya dukungan signifikan dari parpol dan akhirnya kandas di ujung jalan.
Kehadiran Ketua Umum Partai Gerindra itu disambut langsung oleh Surya Paloh dari depan NasDem Tower. Sang pemimpin Partai NasDem bahkan memeluk erat Prabowo dengan penuh rasa kehangatan persahabatan.
Selain itu, keduanya juga saling memberikan salam hormat. Mereka tersenyum ketika bertatap muka.
Prabowo tiba di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Jumat (22/3/2024) sekitar pukul 13.36 WIB. Prabowo menumpangi mobil Alphard warna putih.
Kemudian, Prabowo langsung diantar masuk gedung oleh Surya Paloh. Tampak Prabowo dan Surya Paloh saling bergandengan berjalan di atas karpet merah.
Mereka terus bergandengan dari gerbang depan NasDem Tower hingga menaiki tangga untuk masuk ke dalam gedung. Kemudian keduanya pun masuk ke dalam suatu ruangan. Perbincangan Prabowo-Surya Paloh dilakukan secara tertutup.
Usai bertemu Surya Paloh, kepada wartawan Prabowo dengan bahasa diplomatis mengatakan pertemuannya dengan Ketum Nasdem untuk mengobati rasa kangen sebagai sahabat lama.
“Saya kenal beliau, sahabat lama. Dulu biasa sebagai anak muda punya sikap-sikap yang keras. Beliau juga keras. Saya juga,” kata Prabowo di NasDem Tower, Jumat (23/3/2024).
Prabowo mengatakan bahwa usia membuat mereka lebih arif. Hal tersebut juga diamini oleh Surya Paloh.
“Tapi dengan tambah usia kita seharusnya tambah arif,” kata Prabowo.
“Makin arif,” kata Surya Paloh menimpali.
Prabowo menjelaskan bahwa itulah makna pertemuan ini. Ia mengajak untuk terus membangun demokrasi Indonesia yang belum sempurna.
“Jadi itu maknanya. Kita boleh bangga demokrasi kita berjalan. Masih belum 100% sempurna kita akui, tapi itulah tugas kita. Mari kita bangun ke depan yang baik, yang lebih baik lagi,” ungkapnya.
Sementara itu, Surya Paloh juga bicara terkait hubungan baik antara dirinya dan Prabowo yang sudah terjalin selama 40 tahun. Dia berharap hubungan ini bisa terus terjaga dengan baik.
“Hal yang amat sangat wajar ketika bagi saya pribadi dan tentunya Bapak Prabowo tetap menginginkan semangat persahabatan yang sudah terbina selama 40 tahun ini bisa terjaga baik,” kata Surya Paloh.