Polres Bagikan Sembako ke Kaum Duafa, Imbau Warga Tetap di Rumah Saja

Karanganyar – Tak hanya pemkab yang membagikan makanan ke sejumlah pedagang dan ojek online di Bumi Intanpari, jajaran Polres Karanganyar pun melaksanakan kegiatan berbagi. Sebanyak 105 paket sembako dibagikan ke kaum duafa yang tersebar di 17 kecamatan di Karanganyar.

 

Dalam pendistibusian tersebut, polres melakukan jemput bola. Paket sembako yang berisi beras, gula, dan beberapa bahan pokok lain langsung diantarkan kepada yang membutuhkan.

Kapolres Karanganyar AKBP Leganek Mawardi melalui Wakapolres Kompol Umi Mardiyah mengungkapkan, pembagian paket sembako tersebut dilakukan serentak di setiap polsek. Menyasar warga yang terdampak dari segi ekonomi karena adanya kebijakan pemerintah terkait penanganan virus korona atau Covid-19.

“Kita (Polres Karanganyar, Red) bergerak serentak bersama 17 polsek untuk langsung terjun ke masyarakat yang membutuhkan. Harapannya untuk meringankan warga yang penghasilannya terdampak di tengah kondisi wabah korona. Karena secara ekonomi bencana ini sangat berpengaruh kepada masyarakat,” kata Umi disela sela-sela pembagian paket sembako ke masyarakat, Sabtu (4/4).

Kapolres Karanganyar AKBP Leganek Mawardi menambahkan, pembagian paket sembako tersebut juga sebagai satu bentuk apresiasi kepada warga yang patuh terhadap imbauan pemerintah.

“Pemberian paket sembako ini juga sebagai bentuk apresiasi kami kepada masyarakat yang masih tinggal di rumah, sesuai dengan anjuran dari pemerintah,” tegas Leganek.(dealova)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: