Pegolf Alumni SMA Negeri 3 Teladan Jakarta Kembali Juarai Laga Antar Alumni SMA se Jakarta-Bandung

TGC mampu menundukkan pegolf andalan dari alumni SMA Taruna Bakti Bandung dalam Match Play dalam game persahabatan.

Team Golf Club (TGC) SMA Negeri 3 Teladan Jakarta Foto dok

Jakarta, EDITOR.ID,- Para pegolf Alumni SMA Negeri 3 Teladan Jakarta yang tergabung dalam Team Teladan Golf Club (TGC) berhasil meraih Trophy dalam ajang Turnamen Monasate (Monas dan Gedung Sate). Ajang ini mempertemukan para pegolf andal dari alumni SMA se Jakarta dan Bandung.

Ajang ini digelar di Damai Indah Golf, BSD Course pada 2 Maret 2023 Game mulai jam 07.00–12.30 WIB.

TGC mampu menundukkan pegolf andalan dari alumni SMA Taruna Bakti Bandung dalam Match Play dalam game persahabatan.

Pertandingan golf ini menggunakan format 30 pemain, 15 tim dengan pola Play 2on2 Best ball Scramble

Anto Luthano 390, Sekjen TGC mengatakan TGC menurunkan tim yang solid antara lain :

1. Bayu Satria 3005
Randy Irawan 3004

2. Beni Fatah 379
Anto Luthano 390

3. Rahman Akil 386
Noorzaman Rivai 386

4. Abung Sobri 389
Billy Iswara 389

Ketua Umum Teladan Golf Club (TGC) Levi Pangerang yang merupakan Alumni SMA Negeri 3 Teladan Jakarta angkatan 86 mengaku bangga dan senang timnya mampu memenangi pertandingan ini.

“Alhamdulillah TGC menang lagi, setelah sebelumnya menang juga lawan alumni SMA Negeri 8 Jakarta. tujuan pertandingan ini adalah silaturahmi antar golfers alumni SMA Jakarta dan Bandung,” ujarnya.

“Nama trophy nya Monasate (Monas dan Gd sate) . Insya Allah friendly game antar alumni SMA ini akan diadakan secara rutin,” katanya.

Para Pegolf Team Golf Club Alumni SMA Negeri 3 Teladan Jakarta Merayakan Keberhasilan Memenangi Pertandingan Melawan Pegolf Alumni SMA Taruna Bakti Bandung Foto Ist

Sementara Sekjen TGC Anto Luthano yang juga alumni SMA Negeri 3 Teladan Jakarta Angkatan 90 mengatakan materi pegolf TGC cukup lengkap dan siap bertanding. Ditunjang cuaca yang cerah.

“Team TGC punya materi pemain yang cukup komplit, Men and Ladies, dari angkatan 70an sampai 2000an, mulai yang handicap single sampai yang mid-handicap,” paparnya.

Saat pertandingan golf dimulai awalnya hujan rintik-rintik namun kemudian cuaca menjadi cerah.

“Kondisi lapangan dan cuaca kemaren sangat baik, sehingga team TGC bisa menang. Alhamdulillah Jaya jayalah SMA 3,” katanya.

Pertandingan persahabatan yang dikemas dalam MatchPlay friendly game Antar alumni SMA digelar antara Teladan Golf club vs Taruna Bakti Bandung.

Jajaran pengurus TGC digawangi Levi Pangerang 386 sebagai Ketua Umum. Kemudian Sekjen Anto Luthano 390, Captain Andy Soesatyo 389 dan Bendum Tita Kristianti 389. Dari jumlah anggota TBC sebanyak 200 ada 80 anggota yang aktif sering mengikuti latihan maupun pertandingan golf.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: