Jakarta, EDITOR.ID,– Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno ternyata bukan menteri yang mewakili Partai Gerindra di kabinet. Meski Sandi menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina, namun partainya tak mengakui jika Sandi titipan sang Ketua Umum Partai, Prabowo Subianto.
Hal tersebut ditegaskan Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menanggapi isu mundurnya Sandiaga dari Partai Gerindra dan akan berpindah ke PPP.
Sebelum terjun ke dunia politik Sandiaga adalah pengusaha pemilik perusahaan bidang investasi Saratoga Kapital. Namun sekitar tahun 2014, Sandi diseret ke politik oleh Partai Gerindra untuk diusung sebagai calon Wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Anies Baswedan. Puncaknya Sandi dicalonkan berpasangan dengan Prabowo sebagai calon Wakil Presiden 2019.
Menurut Dasco, Sandi adalah menteri dari unsur profesional. Dia menyebut menteri asal Gerindra hanya ada dua, yakni menteri pertahanan, dan menteri kelautan dan perikanan kala masih di bawah Edhy Prabowo.
“Loh itu kan bukan dari Gerindra, itu kan dia diambil dari profesional itu. Yang dari Gerindra itu kan cuma pertahanan dan KKP,” kata Dasco di kompleks parlemen, Kamis (29/12/2022).
Pernyataan itu disampaikan Dasco sekaligus merespons spekulasi jatah kursi menteri di pemerintahan Jokowi untuk Partai Gerindra berkurang jika Sandi benar bergabung dengan PPP.
Wakil Ketua DPR itu menyebut bahwa menteri sepenuhnya merupakan hak prerogatif presiden. “Menteri kan itu hak prerogatif presiden,” katanya.
Dasco juga menyebut tanda-tanda kepindahan Sandi ke PPP mulai jelas dan terarah memasuki akhir 2022. Kendati, Gerindra belum menerima surat pengunduran diri Sandi hingga saat ini.
Menurut Dasco, dirinya merasa tak perlu harus mengobrol dengan PPP atau Sandi soal kabar tersebut.
“Ini kan bukan soal sepak bola yang main transfer-transfer pemain kemudian kita ngobrol. Saya dengar saja kabar begitu ya itulah yang kita sampaikan kemarin,” katanya.
Kabar kepindahan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ke PPP kali pertama disampaikan Dasco. Dia mengaku mendengar kabar tersebut dari beberapa rekan Fraksi PPP di DPR.
Sementara, Sandi belum membenarkan kabar kepindahan dirinya ke PPP.
Terkait isu kepindahan Sandiaga ke PPP, partai berlambang ka’bah ini menyatakan belum membenarkan kabar bergabungnya mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu. Namun, Partai Berlambang Kakbah itu mengaku menyambut baik jika Sandi akan bergabung.
Sementara Sandi mengklarifikasi bahwa hingga saat ini dia masih tercatat sebagai kader Partai Gerindra. Sebagai kader, Sandi bilang, dirinya tegak lurus kepada keputusan partai dan Ketua Umum Prabowo Subianto. (tim)