Bogor, Jawa Barat, EDITOR.ID,- Politik memang sangat dinamis. Usai mundur dari jabatan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Sandiaga Uno digosipkan bakal menjadi salah satu kandidat pendamping Anies Baswedan sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres). Jika isu ini benar adanya maka duet pasangan Anies-Sandi di Pilgub DKI Jakarta bakal kembali terulang. Namun kini levelnya nasional Capres dan Cawapres di Pilpres 2024.
Sebuah sumber menyebutkan keengganan Sandiaga Uno buru-buru bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) konon karena ada pihak lain yang mengajaknya bergabung ke Koalisi Perubahan. Namun Sandiaga Uno masih bimbang dan timbang-timbang. Apakah tetap sesuai komitmennya bergabung ke PPP atau pindah haluan ke kelompok Koalisi Perubahan. Waktulah yang akan bicara.
“Saya mendapatkan informasi saat ini pak Sandi mulai banyak berkomunikasi dan dekat dengan politisi PKS, kemungkinan besar beliau akan diajak gabung ke Anies,” ujar sumber tersebut.
Menanggapi kabar jika dirinya akan dipasangkan dengan Capres Anies Baswedan, Sandiaga Uno menyatakan bahwa soal itu ia menyerahkan keputusan kepada pimpinan partai politik dan gabungan partai politik, jika dirinya akan disandingkan dengan Anies Baswedan.
“Semua keputusan itu ada di tangan Pak KMS (ketua majelis syuro), KMS ini adalah tokoh Salem Segaf Aljufri, yang jadi orangtua kita, itu bukan wewenang saya, jadi itu juga prerogatifnya para pimpinan partai politik dan gabungan partai politik,” ujar Sandiaga Uno ditemui usai menghadiri Dialog Interaktif Bersama Pelaku Ekonomi Kreatif di Bojonggede, Bogor, Minggu (7/5/2023).
“Jadi Itu sekali lagi bukan saya yang menentukan,” tambah Sandi.
Sandiaga Uno yang digadang-gadang akan bergabung dengan PPP justru akan mempertimbangkan masa depannya akan bergabung kemana. Ia mengaku tidak ingin terburu-buru memilih tempat berlabuhnya usai mundur dari Partai Gerindra. Ia ingin semua tahapan berjalan secara alami.
“Temen-temen sabar, saya baru saja mundur dari partai Gerindra. Sudah banyak pembicaraan, diskusi, saya tidak ingin tergesa-gesa, tidak ingin buru-buru, ingin semua berjalan secara alami natural,” tandasnya.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di kabinet Pemerintahan Joko Widodo ini belakangan ini justru mulai terlihat sangat dekat dan berinteraksi dengan politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Bahkan Sandi memuji kawan-kawan lamanya di PKS. Lahh bagaimana dengan PPP?
Mantan kader Gerindra ini bahkan mengungkap keinginannya untuk kembali berjuang bersama dengan teman-teman lamanya di PKS.