editor.id, Batang-Satuan Tugas pencegahan dan penanggulangan COVID-19 kecamatan Gringsing optimalkan operasi yustisi untuk mendisiplinkan warga agar mematuhi protokol kesehatan, sebagai upaya mencegah penularan COVID-19 di masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).
Kapolsek Gringsing Polres Batang AKP H Deka D mengatakan, operasi tersebut tetap digelar di seluruh wilayah hukum Polsek Gringsing, guna mendukung PPKM.
“Kita disiplinkan warga yang tak memakai masker dengan tindakan edukatif,” kata AKP H Deka D usai melaksanakan razia masker di pasar Krengseng, Rabu (3/1/2021).
Selain itu, kata Dia, pihaknya juga menyiapkan masker untuk dibagikan pada masyarakat selama masa PPKM ini.
“Tadi kita bagikan 25 masker untuk warga, ” jelasnya.
Ia mengimbau warga selalu disiplin menerapkan dan tetap mengutamakan protokol kesehatan agar terhindar dari COVID-19.
“Patuhi 3M, selalu memakai masker, menjaga jarak aman dan sering mencuci tangan dengan sabun. Mari kita bersama putus mata rantai penyebaran COVID-19,” imbaunya.
Camat Gringsing Wawan Nurdiansyah menambahkan pihaknya akan bersama-sama dengan instansi terkait untuk menertibkan masyarakat dalam penerapan Protokol Kesehatan, sehingga dapat menekan penyebaran COVID-19 Khususnya di wilayah Kecamatan Gringsing.
“Kami akan menggandeng Tokoh Agama dalam memberikan edukasi kepada masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan,” terangnya.