Luthfi-Yasin Menangkan Pilgub Jateng, Berakhirnya Kekuasaan PDIP di Kandang Banteng

Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto Bahagia Atas Kemenangan Luthfi-Taj Yasin

Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthdi dan Taj Yasin Maimoen saat mendaftar ke KPU Provinsi Jateng, Semarang, Rabu (28/8/2024). ANTARA/I.C. Senjaya

Jakarta, EDITOR.ID,- PDI Perjuangan akhirnya harus merelakan Jawa Tengah sebagai daerah basis massanya atau istilahnya kandang banteng, direbut Partai Gerindra bersama Koalisinya, KIM Plus. Hal ini setelah jago KIM Plus, Ahmad Luthti-Taj Yasin Maimoen berhasil keluar sebagai pemenang pada Pemilihan Gubernur Jawa Tengah (Pilgub Jateng) 2024.

Luthfi-Taj Yasin mengalahkan paslon Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Hendi) yang diusung PDI Perjuangan.

Ketua KPU Jateng Handi Tri Ujiono mengungkapkan, berdasarkan hasil rekapitulasi, terdapat 19.260.275 suara sah dalam Pilgub Jateng 2024. Sementara jumlah suara tidak sah sebanyak 1.528.502 suara. Total daftar pemilih tetap (DPT) adalah 28,4 juta.

“Paslon 01 angkanya 7.830.084 suara. Untuk paslon 02 angkanya 11.390.191 suara. Unggul untuk paslon nomor urut 02,” kata Handi dalam rapat pleno yang digelar di Kantor KPU Jateng, Semarang.

Selisih perolehan suara antara paslon 02, Luthfi-Yasin, dengan paslon 01, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Hendi), mencapai lebih dari 3,5 juta suara. Tepatnya 3.560.107 suara atau berjarak jauh.

Luthfi pun bersyukur atas raihan tersebut.

“Kami sangat bersyukur dan ini adalah rahmat Allah SWT. Saya dan Gus Yasin sangat paham bagaimana kegigihan seluruh elemen tim pemenangan sehingga mampu mengantarkan kemenangan ini. Tentu saya dan Gus Yasin sangat mengapresiasi dan berterima kasih,” kata Luthfi kepada wartawan, Minggu (8/12/2024).

Meski demikian, Luthfi meminta para pendukungnya tidak larut dalam euforia kemenangan. Dia menyatakan banyak pekerjaan yang harus segera dituntaskan untuk kesejahteraan rakyat Jateng.

“Tetapi pekerjaan sudah di depan mata. Jawa Tengah butuh perhatian dan kerja keras kita semua. Kita tidak boleh terlalu larut. Selesai kontestasi, kerja, kerja, kerja!” ujar Luthfi.

Prabowo Bahagia Atas Kemenangan Luthfi-Taj Yasin

Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto gembira atas kemenangan yang diraih pasangan calon yang diusung partainya Ahmad Luthti-Taj Yasin Maimoen. Hal ini disampaikan oleh Ketua DPD Partai Gerindra Jateng, Sudaryono di Kota Semarang, Jateng, Minggu (8/12/2024).

“Kalau menang, ya senyum. Kalau kalah, ya masam. Saya kira beliau (Prabowo) happy, ini menambah keyakinan beliau bahwa Jawa Tengah siap untuk bisa bersinergi, selaras, dan tanpa tawar-tawar bisa melaksanakan program pemerintah secara konsekuen dari atas sampai ke bawah dan sampai ke masyarakat dengan baik,” ujar Sudaryono.

Sudaryono pun mengaku puas atas kemenangan Luthfi-Yasin pada Pilgub Jateng 2024. Pasalnya, ia mengakui, tidak mudah untuk memenangkan kontestasi pilkada di Provinsi Jateng.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: