Live Streaming Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Vietnam di Piala Asia 2023

Di bawah artikel ini ada Link Live Streaming Laga Hidup Mati antara Timnas Indonesia vs Vietnam

Penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick Ditengah Kawalan Ketat Para Pemain Irak di Laga Piala Asia Foto PSSI

Jakarta, EDITOR.ID,- Malam ini Timnas Indonesia menghadapi laga krusial vs Vietnam. Duel panas melawan musuh bebuyutan sesama tim Asia Tenggara di Grup keras Piala Asia 2023. Kedua tim, wajib membawa misi menang jika masih ingin punya harapan lolos ke babak selanjutnya. Sehingga laga diprediksi bakal panas dan ketat.

Laga tersebut akan digelar di Ahmed bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (19/1/2024) pukul 21.30 WIB.

Melawan Vietnam, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong menilai kedua tim sudah familiar satu sama lain. “Kami sudah sering bertemu dengan Vietnam,” kata Shin Tae-yong.

“Tidak hanya di Piala Asia tetapi juga bertemu di Kualifikasi Piala Dunia 2026,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu.

Lebih lanjut Shin Tae-yong menargetkan kemenangan melawan Vietnam. “Indonesia dan Vietnam sama-sama kalah di laga perdana. Untuk itu, besok tidak ada pilihan lain selain menang,” kata Shin Tae-yong.

Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Pada laga perdana melawan Irak pada Senin (15/1/2024), skuad Garuda menelan kekalahan 1-3. Sementara Vietnam juga menelan kekalahan pada laga perdana di Piala Asia 2023.

Tim asuhan Philippe Troussier takluk ditangan kandidat juara Piala Asia, Jepang dengan skor 4-2.

Oleh sebab itu, duel timnas Indonesia vs Vietnam bakal menentukan nasib kedua tim. Timnas Indonesia dan Vietnam wajib meraih kemenangan bila ingin menjaga asa lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Live Streaming dan Siaran Langsung TV

Pertandingan matchday 2 Grup D Piala Asia 2023 antara Vietnam vs Indonesia akan berlangsung pada hari Jumat malam ini 19 Januari 2024. Laga ini akan ditayangkan via Siaran Langsung RCTI dan TV Online pukul 21:30 WIB.

Bagi anda yang sedang berada dalam perjalanan bisa menyaksikan pertandingan melalui akses Live Streaming RCTI + di laman Live Streaming TV Online RCTI + mulai pukul 21.30 WIB.

Meski Berat Bagi Skuad Garuda, Ketum PSSI Masih Optimis

Ketua Umum PSSI Erick Thohir optimistis dengan masa depan Timnas Indonesia yang saat ini tengah berkompetisi di ajang Piala Asia 2023 Qatar. Namun peluang untuk lolos ke babak 16 besar pun menjadi semakin kecil. Pasalnya, Indonesia masih harus berhadapan dengan Vietnam dan Jepang.

Meski demikian, Erick mengingatkan, apa pun hasil yang didapat Indonesia di Piala Asia 2023, Garuda masih memiliki harapan untuk menyongsong masa depan. Sebab, Timnas Indonesia saat ini banyak diisi pemain muda.

Dilansir akun X, @theaseanball, Indonesia merupakan tim termuda di ajang Piala Asia 2023 dengan rata-rata pemainnya berusia 23,81 tahun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: