Lawan Brunei, Misi Wajib Menang Besar, Mampukah Egy Maulana dkk Berpesta Gol?

Artinya Indonesia harus mampu memberikan hasil yang tak beda jauh dari dua rival kuatnya, yakni produktivitas gol. Hal ini untuk menjaga peluang Indonesia agar tidak berat ketika harus bertarung melawan Thailand dan Filipina. Karena anak-anak Garuda sudah punya modal menang besar dengan Brunei.

“Dari kita juga pasti akan memberikan yang terbaik dan bertanding melawan Brunei dengan menunjukkan yang terbaik,” katanya Shin Tae Yong kepada wartawan jelang menghadapi Brunei Darussalam pada laga Grup A Piala AFF di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (25/12/2022).

STY mengatakan keberangkatan Timnas Indonesia ke Malaysia memakai pesawat carter banyak memberi keuntungan, mengingat jadwal laga cukup ketat.

“Kemarin pun saat berangkat ke Malaysia, Pak Ketum membantu, ya, dengan memberikan pesawat carter. Jadi, bisa datang ke Malaysia dengan nyaman dan dari kondisi pemain pun tidak ada masalah,” kata Shin.

Pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan dengan ketatnya jadwal, pihaknya tidak memfokuskan pada satu laga saja.

Apalagi, harus pindah ke berbagai negara di Asia Tenggara. Hanya saja, target meraih hasil terbaik selalu diusung dalam setiap pertandingan.

“Jadwal sangat padat. Tiga hari sekali kami main. Jadi, kami harus mempersiapkan fisik dan kondisi yang harus baik. Maka itu, kami juga akan melakukan rotasi pemain,” katanya.

Dengan kondisi pemain yang baik, Shin akan mudah menentukan pemain inti untuk menghadapi Brunei Darussalam. Hanya saja, penentuan akan dilakukan setelah uji lapangan dilakukan.
Keinginan memberikan hasil terbaik juga disampaikan salah satu pemain Timnas Indonesia Rachmat Irianto.

Menurut dia, pihaknya akan berusaha memberikan yang terbaik meski Brunei Darussalam dinilai banyak pihak masih di bawah Indonesia.

“Brunei pasti memiliki motivasi tersendiri buat melawan kami. Jadi, kami akan tetap fokus pada apa yang diberikan coach nanti, bagaimana pada pertandingan besok,” kata Rachmat.

Duel Brunei vs Indonesia di Malaysia, Kenapa?

Tak seperti kebanyakan tuan rumah lainnya, Brunei harus menjamu Indonesia pada ajang Piala AFF 2022 di luar kandang. Laga Brunei vs Indonesia akan dimainkan di tempat netral, tepatnya di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia.

Brunei sejatinya memiliki stadion yang sering digunakan bertanding di ajang internasional, yakni Hassanal Bolkiah National Stadium. Namun, stadion berkapasitas 28 ribu penonton itu sedang mengalami renovasi sehingga tidak bisa digunakan untuk Piala AFF 2022.

“Keputusan ini diambil karena Stadion Hassanal Bolkiah masih dalam tahap pembenahan dan belum bisa digunakan secara maksimal,” tulis AFF melalui laman resminya.

Brunei akan memainkan dua laga di Stadion KLFA, Kuala Lumpur.

Sebelum menjamu Indonesia, Adi Said dan kolega sudah satu kali berlaga di stadion yang terletak di ibu kota Malaysia tersebut. Hal itu terjadi saat Brunei kalah telak 0-5 dari Thailand pada 20 Desember lalu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: