“Pembicaraan kami dengan PKS dan Demokrat juga sangat serius dan juga hampir rampung,” ujarnya.
Namun, Ali menekankan partainya tak menutup kemungkinan pula dengan dinamika politik yang bisa saja terjadi ke depannya.
“Bahwa politik itu sangat dinamis, iya. Semua kemungkinan-kemungkinan juga bisa terjadi, iya, tetapi paling tidak sampai hari ini dua koalisi, yang satu sudah terbentuk (Koalisi Indonesia Bersatu) dan yang satu hampir juga sudah terbentuk (koalisi perubahan). Nah, kita saling mendoakan. Oke? Pasti kan siapa pun pemenangnya pasti untuk Indonesia,” tuturnya.
Ditegaskan bahwa kunjungan DPP Partai NasDem ke Sekber Gerindra-PKB hari ini dalam rangka memberikan ucapan selamat atas peresmian Sekber Gerindra-PKB.
Koalisi NasDem, PKS, Demokrat
Ali menegaskan pula bahwa hubungan Partai NasDem dengan Partai Demokrat dan PKS masih berjalan baik sampai dengan hari ini.
Dia berharap Koalisi Perubahan dapat segera membentuk pula Sekber, sebagaimana Gerindra dan PKB.
“Kita berkunjung ke sini pasti banyak pertanyaan. Terus bagaimana dengan NasDem, PKS, Demokrat? Tetap berjalan baik-baik saja, sedang dalam berkomunikasi, doakan juga seperti Gerindra dan PKB segera untuk membuat Sekber,” imbuhnya.
Dia juga menepis kunjungan DPP Partai NasDem ke Sekber Gerindra-PKB pada Kamis kemarin tak mengindahkan pernyataan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang mengajak Partai NasDem dan PKS untuk segera membentuk sekretariat perubahan sebagai bukti keseriusan dan komitmen bersama.
Dikatakan kunjungan hari ini telah direncanakan sejak pekan lalu, sebelum AHY menyampaikan ajakan pembentukan Sekber.
“Jadi saya pikir tidak mengurangi juga substansi pernyataan, kunjungan hari ini tidak mengurangi apa-apa gitu, kami tetap bersama Demokrat dan PKS,” kata Ali.
Ditengah pertemuan itu sebelumnya Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengajak Partai NasDem dan PKS untuk segera membentuk sekretariat perubahan sebagai bukti keseriusan dan komitmen bersama.
Politikus PKB Menggoda NasDem, Pintu Terbuka untuk…
PKB dan Partai Gerindra menyambut baik kunjungan DPP Partai NasDem ke Sekretariat Bersama (Sekber) Partai Gerindra-PKB di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis.
Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid mengatakan bahwa kunjungan DPP Partai NasDem ke Sekber Gerindra-PKB hari ini merupakan simbol kebersamaan yang mereduksi mencuatnya politik identitas jelang Pemilu 2024.
“Pertemuan siang hari ini menunjukkan kepada publik kebersamaan dan tidak ada lagi gontok-gontokkan dan tidak ada lagi sampai pada urusan SARA dan politik identitas, saya pikir ini penting,” kata Jazilul di Sekber Gerindra-PKB, Jakarta, Kamis.