KIB Disarankan Capreskan Airlangga Hartarto, Apa Isi Pertemuan Airlangga-Cak Imin?

Daya pikat partai Golkar membuat partai berlambang pohon beringin ini banyak disambangi pimpinan partai politik untuk penjajakan kerjasama. Setelah mendapat kunjungan dari Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dan Ketum PKS, kini giliran Ketum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto Jalan Bareng dengan Ketum PKB Muhaimin Iskandar Foto Istimewa

Golkar berada dalam KIB bersama dengan PAN dan PPP. Dari KIB, belum menentukan siapa capres mereka. Yang sudah pasti, Golkar dengan Ketum Airlangga, yang memiliki pengalaman panjang sebagai pejabat publik, maupun di dunia politik.

Sementara itu pihak PKB menyatakan hasil pertemuan Cak Imin dengan Airlangga Hartarto akan disampaikan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Ketua DPP PKB Daniel Johan mengatakan setelah membentuk koalisi beberapa bulan lalu, baik PKB maupun Gerindra saling berkomunikasi terkait langkah-langkah politiknya.

“Pasti (disampaikan ke Prabowo), karena kita solid semua antara PKB dan Gerindra sepakat saling mengkomunikasikan masing-masing yang kita lakukan,” kata Daniel dalam sebuah diskusi virtual bertajuk ‘Tarik Menarik Safari Politik’, Jumat (10/2/2023).

Menurut Daniel, PKB dan Gerindra telah bersepakat agar saling menjajaki komunikasi dengan partai politik (parpol) lain di luar koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR).

“Kita sepakat baik PKB (maupun) Gerindra saling mendorong dan jajaki komunikasi dengan partai lain,” ujarnya. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: