“Tapi belum tahu agendanya apa, tapi secara khusus cawapres belum pernah dibahas,” kata dia.
Sejauh ini, Koalisi Indonesia Maju pengusung Prabowo diisi oleh Partai Gerindra, Golkar, PAN, PBB, dan Gelora.
Sebelumnya, PKB juga tergabung dalam koalisi itu. Namun, di pertengahan jalan mereka mundur dan masuk ke Koalisi Perubahan pengusung Anies Baswedan.
Ketum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin pun mendeklarasikan diri sebagai bakal cawapres Anies. (tim)