EDITOR.ID, Jakarta,- Karim Benzema, penyerang paling berbahaya sekaligus kapten tim Real Madrid Karim Benzema berhasil merebut posisi top skor Liga Champions 2021/2022 usai mengemas 15 gol pada musim ini. Karim Benzema sangat produktif dalam tiap laga.
Benzema bahkan mengalahkan rival lain seperti penyerang Bayern Munchen Robert Lewandowski, Sebastien Haller dari Ajax Amsterdam, dan Mohamed Salah yang gagal mencetak gol di final.
Ini jadi tgelar top skor pertama bagi Karim Benzema di sepanjang kariernya sebagai pemain. Pada musim ini Benzema mengemas 15 gol dalam 12 pertandingan Liga Champions.
Penyerang asal Prancis itu mencetak gol dalam setiap babak di musim ini. Hanya di babak final Benzema gagal membobol gawang lawan.
Meski demikian torehan gol Karim Benzema tidak bisa lagi terkejar pemain lain, termasuk oleh Mohammed Salah yang hanya mengemas delapan gol pada musim ini.
Robert Lewandowski yang jadi pesaing terdekat Benzema mencetak 13 gol. Catatan gol Lewandowski terhenti setelah Bayern Munchen disingkirkan Villarreal di perempat final.
Selama tampil di Liga Champions, musim ini jadi yang terbaik bagi Benzema di level elite kompetisi antarklub Eropa. Selain juara Liga Champions, Benzema juga jadi top skor.
Sebelum jadi top skor, torehan terbaik striker 34 tahun tersebut adalah mengemas tujuh gol pada musim 2011/2012. Pada musim itu Benzema masih dalam bayang-bayang Cristiano Ronaldo. (tim)