EDITOR.ID, Jakarta,- Dalam sepekan terakhir ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) makin kelihatan intens akrab berinteraksi dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Terbukti Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana menyempatkan hadir di acara peresmian Masjid At-Taufiq di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (8/6/2022).
Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengaku bahagia Presiden Jokowi mau hadir. Megawati mengatakan itu saat menjawab pertanyaan awak media ketika Presiden kelima RI itu ditanya perasaannya tentang kehadiran Jokowi di acara peresmian masjid.
“Ya, senang banget,” kata Megawati ditemui di Masjid At-Taufiq, Jakarta Selatan, Rabu.
Presiden kelima RI itu dalam sesi wawancara kemudian mengatakan dirinya tidak punya masalah dengan Jokowi. Terbukti, Kepala Negara bersama Iriana hadir di acara peresmian Masjid At-Taufiq yang dibangun oleh PDI Perjuangan.
Dia berharap awak media ke depannya tidak terus menggoreng soal keretakan hubungan dirinya dengan Jokowi.
“Ini ada Pak Jokowi, ada Ibu juga, kami dari dahulu kekeluargaan,” ungkap putri Proklamator RI Soekarno itu.
Sementara Presiden Jokowi mengatakan ia menganggap Bu Mega sudah seperti ibunya sendiri dan sangat menghormati Ketua Dewan Pengarah BPIP itu.
“Ibu Mega (Megawati, red) seperti ibu saya sendiri. Saya sangat, sangat, sangat menghormati beliau, Ibu Mega,” kata Jokowi saat berpidato di acara peresmian Masjid At-Taufiq, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (8/6/2022).
Eks Gubernur DKI Jakarta itu pun menyebut hubungan antara dirinya dengan Megawati tidak bisa digambarkan. Sebab, hubungan tersebut berurusan dengan batiniah.
“Hubungan anak dan ibu ini hubungan batin,” kata Jokowi saat memberikan sambutan peresmian Masjid At-Taufiq.
Jokowi hadir di lokasi dengan mengenakan setelan kemeja yang dibalut jas dan bersarung, sementara Iriana mengenakan pakaian serba putih ke acara.
Selain Iriana dan Jokowi, Megawati Soekarnoputri turut hadir di lokasi acara. Megawati terlihat mengenakan gaun berwarna merah yang dibalut selendang berkelir biru untuk mengikuti peresmian masjid.
Ketiganya terekam berjalan menuju kursi naratetama acara peresmian masjid yang terletak di seberang Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta.
Tampak, Jokowi dan Iriana mengapit Megawati yang berada di posisi tengah ketika ketiganya berjalan menuju ke tempat peresmian masjid.
Dalam sebuah momen, Iriana terlihat membantu Megawati untuk menuju kursi naratema di acara peresmian Masjid At-Taufiq.
Jokowi pada sisi lain terlihat berhati-hati melangkah dengan menyesuaikan langkah Megawati untuk menuju kursi acara peresmian masjid.
Tampak hadir di acara peresmian masjid sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju, seperti Mensesneg Pratikno, Kepala BIN Budi Gunawan, Kepala BPIP Yudian W. Asmin, Menkumham Yasonna Laoly, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Kemudian, turut hadir di lokasi Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua DPP PDIP yang juga Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah, Ketua Umum Bamusi Hamka Haq, Sekjen PBNU Syaifullah Yusuf, Sekum Muhammadiyah Abdul Muti, Imam Besar Mesjid Istiqlal Nasaruddin Umar, dan Wakil Ketua Umum DMI Syafruddin. (tim)