EDITOR.ID, Jakarta,- Presiden Joko Widodo cukup cerdik memanfaatkan ketenarannya sebagai orang nomor satu di Indonesia. Sebagai Presiden segala aktivitasnya selalu menjadi perhatian publik baik di tanah air maupun dunia internasional.
Daya magnet perhatian publik itulah yang dimanfaatkan Jokowi untuk memperkenalkan potensi pariwisata yang ada di Desa Krayan Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara. Wilayah ini penuh pesona keindahan budaya masyarakat setempat yang mayoritas masyarakat Dayak.
Lantas bagaimana cara Jokowi memperkenalkan potensi wisata di Nunukan?
Ia menjual wisata Desa Krayan Nunukan dengan hobinya sebagai riders motor touring. Jokowi sangat gemar menjelajah alam dengan motor custom. Karena jalan-jalan mengendarai motor kini tengah digemari banyak masyarakat. Apalagi mengambil rute jauh. Jalan-jalan dengan motor sambil menikmati keindahan alam sekitarnya.
Itulah yang dicontohkan Jokowi kepada publik di tanah air untuk memanfaatkan Motor touring menjelajahi alam pedesaan di Krayan, Nunukan, Kalimantan Utara.
Disela-sela kunjungan kerja di Desa Krayan, Nunukan, Jokowi yang gemar touring, menyempatkan menggelar jalan-jalan menggunakan motor bersama sejumlah menterinya.
Jokowi menyusuri jalan sambil meninjau pembangunan jalan akses perbatasan Indonesia-Malaysia di Kalimantan Utara, tepatnya di Kecamatan Krayan, Kabupaten Nunukan.
Presiden terlihat macho dan keren saat menggunakan motor kustom andalannya.
Jokowi yang menggunakan motor kustom bergaya bobber berwarna hijau itu tak sendirian. Ia ditemani beberapa menterinya yang juga menunggangi sepeda motor.
“Tak mau ketinggalan, juga bersepeda motor di belakang saya di antaranya adalah Menteri PUPR Pak Basuki Hadimuljono, Menteri Dalam Negeri Pak Tito Karnavian, dan Sekretaris Kabinet Pak Pramono Anung,” tulis Jokowi di instagram resminya.