Jawa Barat Kembali Diterjang Banjir Warga Harus Siaga

EDITOR.ID, Bandung – Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Jawa Barat. Hujan deras yang terus mengguyur sejumlah wilayah membuat beberapa kawasan di kabupaten dan kota di Jabar terendam banjir. Gubernur Jabar Ridwan Kamil turun ke lokasi banjir untuk melihat kondisi di lapangan dan menyapa warga korban banjir.

Saat banjir melanda beberapa kabupaten dan kota di Jabar, ada hal menarik perhatian, yakni kebijakan pemimpin dalam melakukan penanganan banjir.

Bahkan saat banjir melanda, Gubernur Jabar tengah berada di Australia.

Beruntung Ridwan Kamil selaku Gubernur, langsung pulang ke Jabar pada Kamis pagi. Dan langsung melakukan peninjauan lokasi banjir di Kabupaten Subang.

Ketua DPD Partai Gelora Jabar, Haris Yuliana mengatakan bahwa penanganan banjir di Jabar harus sinkron antara pemimpin yang ada di Jabar.

“Banjir selalu melanda Jabar. Solusi demi solusi harus jadi pemikiran pemimpin. Sehingga pemimpin harus sinkron dalam melaksanakan tugas menyikapi adanya bencana,” jelasnya, Jumat (28/2).

Dirinya melihat, pembagian tugas antara Gubernur dan Wagub tidak sinkron.

“Kalau saya melihat ada hal lain ya, yakni ketidaksinkronan antara Gubernur dan Wagub,” terangnya.(birojabar1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: