Warga mengatakan sebelumnya ada sejumlah mobil mewah, selain BMW Z4, diantaranya ada Alpard, McLaren dan Lamborghini.
Namun mobil McLaren tidak terlihat di garasi, menyusul Lamborghini juga sudah lama tidak terlihat, sejak kasus robot trading mencuat.
“Lokasi garasinya kan di pinggir jalan, jadi bisa dilihat mobilnya apa saja. Biasanya dijaga 3 security,” ucap warga.
Polisi juga membawa beberapa perangkat elektronik dari dalam rumah Bayu Walker.
AKP Agung Kurnia Putra, Kasat Reskrim Polres Tulungagung membenarkan adanya penyitaan tersebut. Satreskrim Polres Tulungagung hanya melakukan pendampingan saja.
Personel Mabes Polri memasang banner berisi keterangan penyitaan yang dikeluarkan Pengadilan Negeri Tulungagung, diikat dengan garis polisi.
Kapolresta Malang Kota membenarkan pemeriksaan Bayue Walker ditangani Bareskrim Polri
Kapolresta Malang Kota Kombespol Budi Hermanto membenarkan Bayue Walker ditangkap penyidik Bareskrim setelah dipanggil tak kunjung datang. Kini Bayue menjalani pemeriksaan. Kasusnya telah dilimpahkan ke Bareskrim Polri.
Budi Hermanto membenarkan Bayue Walker terkait kasus Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) Robot Trading ATG telah dilimpahkan ke Bareskrim Polri.
Bayue Walker diproses di Mabes Polri untuk mengusut keterlibatannya dalam kasus yang diduga merugikan korbannya diperkirakan sebanyak 25 ribu member dan kerugian keseluruhan member tersebut ditaksir senilai Rp9 triliun.
“Bayu Walker ini memang sudah diambil alih oleh Bareskrim Polri. Pemerikasaan terkait TPPU, saat ini sedang dalam pendalaman penyidik Bareskrim Polri,” ungkap Budi Hermanto saat dikonfirmasi Kamis (30/03/2023).
Profil Bayue Walker Crazy Rich Tulungagung
Crazy Rich Tulungagung, Bayue Walker, (Instagram/@b4yu3walk3r) adalah sosok pemilik, sebagai orang yang bertanggung jawab dalam setiap member yang melakukan transaksi Robot Trading ATG.
Bayue Walker alias Candra Bayu pemuda asal Tulungagung lulusan SMK Tuluangung dan melanjutkan ke Universitas Tulungaung.
Berawal karirnya menangkan lelang buku Tom Liwafa berjudul Personal Branding Bisa Mengubah Takdir.
Bayue Walker ketika itu ia mengklaim mengeluarkan kocek sebesar Rp398 juta.
Gaya hidup hedonisme Bayue Walker sudah dia tunjukkan di kota asal kelahirannya.
Warga masyarakat Tulungagung sudah mengetahui jika ada mobil mewahnya Ferarri, Lamborghini, bahkan Porche melintas dihadapan mereka, warga pasti menebaknya pengendaranya tak lain adalah Bayue Walker. (tim)