Usaha para skuad Garuda Nusantara kerap gagal saat masuk sepertiga akhir pertahanan Uzbekistan. Sampai menit ke-65, skor masih juga imbang tanpa gol dengan peluang yang minim.
Uzbakistan nyaris merobek gawang Indonesia di menit ke-73. Sebuah bola tembakan pemain Uzbekistan melebar tipis di sisi kanan gawang Indonesia.
Gawang Indonesia nyaris kebobolan di menit ke-83. Rahmonaliev Umarali melepaskan tembakan dari luar kotak penalti dan bola sempat mengenai kaki pemain Indonesia sebelum melambung untuk menghantam mistar.
Tak ada gol tercipta sampai laga tuntas. Indonesia pun tersingkir!
Susunan Pemain:
Indonesia: Daffa Fasya, Muhammad Ferrari, Kakang Rudianto, Dzaky Asraf, Doni Tri Pamungkas, Arkhan Fikri, Ronaldo Kwateh, Achmad Maulana, Robi Darwis, Hokky Caraka, Hugo Samir.
Uzbekistan: Otabek Boymurodov, Pulatov Izzatillo, Abdukodir Khusanov, Abubakir Shurov, Utamurodov Javokhir, Ortikboev Diyorbek, Saidafzalkhon Akhrorov, Rahmonaliev Umarali, Abbosek Fayzzulaev, Esanov Sherzod, Pulatkhuja Kholdorkhonov.