Ikuti Jejak Maruarar Sirait, Sejumlah Politisi PDIP Berguguran

Kabar terbaru, Ketua Umum Pemuda Katolik (PK) Stefanus Gusma mengikuti jejak Maruarar Sirait untuk pamit dari PDIP. Gusma juga mundur dari pengurus Badiklatpus PDIP.

Haji Ruhimat (Kiri) Stefanus Gusma (Kanan) Dua Politisi PDIP yang Pamitan

Terkait organisasi Pemuda Katolik yang dipimpinnya, Gusma menjelaskan, Pemuda Katolik punya ketetapan nasional dan rekomendasi terkait Pemilu 2024. Antara lain, mendukung kader sebagai penyelenggara/pengawas Pemilu, dan mendukung para kader yang sedang maju sebagai caleg diberbagai partai politik.

Selain itu, Gusma mengaku tidak mungkin membawa Pemuda Katolik untuk kepentingan praktis dukung mendukung.

“Saat ini kami punya 76 kader yang bertugas sebagai KPUD/Bawaslu, Pengurus dan kader ada di berbagai parpol dan di semua kubu Pilpres, maka semua harus terorkestrasi, solid dan kompak. Setelah Pemilu usai, kita harus tetap berkarya untuk organisasi. Harus berperan dan tidak boleh baperan,” imbuhnya.

Ikuti Jejak Maruarar Sirait Eks Bupati Subang Pamit dari PDIP

Sebelumnya Bupati Subang periode 2018-2023 Ruhimat pamit dari Partai PDI Perjuangan. Ruhimat mengaku keputusan ini mengikuti jejak Maruarar Sirait.

Ruhimat mengembalikan Kartu Tanda Anggota (KTA) ke Kantor DPC PDIP Subang pada Jumat (26/1/2024). Ruhimat menyampaikan, ia yang sebelumnya merupakan Ketua Dewan Pertimbangan DPC PDIP Subang tersebut mengaku berpamitan ke partai tanpa ada paksaan.

“Saya sengaja datang ke kantor DPC PDIP Subang dalam rangka untuk saya pamit kepada partai, tadinya saya pikir ada pengurus tapi ternyata ada sekretariat. Pada kesempatan ini saya pamit dari partai PDIP dan saya menghaturkan terima kasih kepada partai. Meskipun saya bukan kader, tapi saya sudah diberikan kesempatan untuk menjadi Ketua Dewan Pertimbangan,” ujar Ruhimat sebagaimana dilansir dari detikJabar.

Ruhimat mengatakan dirinya akan mengikuti arah politik dari sosok Joko Widodo (Jokowi) serta mentor politiknya, yakni Maruarar Sirait.

“Saya ikut arah terkait dengan apa seperti yang kita ketahui oleh Pak Jokowi dan kurang-lebih mentor politik saya juga yaitu Bang Ara juga sama arah politik yang dijalankan oleh Bang Ara,” katanya.

Perwakilan DPC PDIP Subang merespons pengembalian KTA PDIP yang dilakukan Ruhimat. DPC PDIP Subang mengaku kaget dengan pengembalian KTA, sebab belum mendapatkan pemberitahuan kepada Sekretariat DPC PDIP Subang.

“Tadi dia (Ruhimat) menyerahkan KTA PDI Perjuangan, kita sebagai sekretariat partai akan kami sampaikan kepada pimpinan partai yaitu Pak Iman. Kalau dari kami kaget karena tidak ada pemberitahuan terlebih dahulu, soalnya kita sedang menyiapkan acara kampanye akbar Ganjar besok, tiba-tiba kedatangan Pak Ruhimat ya mau gimana lagi harus kita terima,” kata Kepala Sekretariat DPC PDIP Subang, Epik Hadiat. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: